Ada Karnaval Jakarta Langit Biru, Koridor 1 Transjakarta Dialihkan

Minggu, 27 Oktober 2019 - 10:47 WIB
Ada Karnaval Jakarta...
Ada Karnaval Jakarta Langit Biru, Koridor 1 Transjakarta Dialihkan
A A A
JAKARTA - Karnaval Jakarta Langit Biru digelar di kawasan Jakarta hari ini, dari Bundaran Senayan hingga Bundaran Hotel Indonesia. Kegiatan tersebut membuat koridor 1 Transjakarta dialihkan rute perjalanannya.

"Sehubungan adanya kegiatan karnaval langit biru, rute Transjakarta koridor 1 (Blok M-Kota) mengalami pengalihan rute," ujar Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Nadia Diposanjoyo pada wartawan, Minggu (27/10/201).

Menurutnya, pengalihan rute perjalanan koridor 1 Transjakarta itu dilakukan pada Minggu (27/10/2019) pagi tadi hingga kegiatan karnaval selesai dilakukan.

Untuk itu, pihaknya belum bisa memastikan pukul berapa koridor 1 itu bisa beroperasi kembali secara normal. "Halte yang tidak dilayani halte Bundaran Senayan," katanya.

Adapun rute pengalihan tersebut sebagai berikut:

Arah Kota

Setelah halte Masjid Agung keluar jalur sebelum lampu merah Bundaran Senayan bus belok kiri Jalan Pakubuwono-Jalan Hangtuah dan Hanglengkir melintas depan kampus Mustopo-Jln. Asia Afrika kemudian Lampu merah belok kanan tembus FX sudirman belok kiri masuk jalur seblm halte polda arah kota.

Arah Blok M

Setelah halte GBK arah Blok M bus keluar jalur belok kiri berputar dibelakang gedung Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (Menpan) tembus lampu merah Bunsen belok kiri masuk jalur halte Masjid Agung arah B.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9141 seconds (0.1#10.140)