Melalui Musik, SINDOnews Ingin Lebih Dekat dan Dikenal Masyarakat
A
A
A
JAKARTA - SINDOnews terus berinovasi tiada henti untuk memberikan hal yang berbeda kepada masyarakat. Salah satunya lewat musik.
"Kita dua minggu sekali melakukan SINDO Music Corner. Sebelumnya kita melakukan di Taman Suropati dan hari ini di Stasiun Sudirman," kata Head Of Research & Business Development KORAN SINDO dan SINDOnews, Wiendy Hapsari kepada SINDOnews, Jumat (21/6/2019).
Wiendy yang juga salah seorang anggota band ini mengatakan, SINDOnews mempunyai cara yang berbeda agar tetap dikenal oleh masyarakat. "Buat fun dan branding SINDOnews, sosialisasi SINDOnews biar lebih dikenal warga. Pingin yang beda lewat komunitas," ujarnya.
Menurut dia, para penonton dan masyarakat yang melihatnya memberikan apresiasi yang luar biasa.
"Di Taman Suropati itu antusias masyarakat ramai. Bahkan sampai ada yang me-request lagu dan nyanyi bareng kita," tuturnya.
Di Stasiun Sudirman tidak kalah ramai. Bahkan, banyak pengunjung yang request lagu. "Banyak yang request. Tapi mereka masih malu-malu untuk nyanyi bareng dengan kita," tambahnya.
Meski demikian, dia mengaku senang dengan antusias masyarakat yang begitu besar. "Kita senang dengan sambutan masyarakat ini," tambahnya.
Dia pun mengajak karyawan KORAN SINDO dan SINDOnews bisa bergabung dengan grup band ini. "Silakan yang mau gabung. Saat ini kita beranggotakan 12 orang," ujarnya.
"Kita dua minggu sekali melakukan SINDO Music Corner. Sebelumnya kita melakukan di Taman Suropati dan hari ini di Stasiun Sudirman," kata Head Of Research & Business Development KORAN SINDO dan SINDOnews, Wiendy Hapsari kepada SINDOnews, Jumat (21/6/2019).
Wiendy yang juga salah seorang anggota band ini mengatakan, SINDOnews mempunyai cara yang berbeda agar tetap dikenal oleh masyarakat. "Buat fun dan branding SINDOnews, sosialisasi SINDOnews biar lebih dikenal warga. Pingin yang beda lewat komunitas," ujarnya.
Menurut dia, para penonton dan masyarakat yang melihatnya memberikan apresiasi yang luar biasa.
"Di Taman Suropati itu antusias masyarakat ramai. Bahkan sampai ada yang me-request lagu dan nyanyi bareng kita," tuturnya.
Di Stasiun Sudirman tidak kalah ramai. Bahkan, banyak pengunjung yang request lagu. "Banyak yang request. Tapi mereka masih malu-malu untuk nyanyi bareng dengan kita," tambahnya.
Meski demikian, dia mengaku senang dengan antusias masyarakat yang begitu besar. "Kita senang dengan sambutan masyarakat ini," tambahnya.
Dia pun mengajak karyawan KORAN SINDO dan SINDOnews bisa bergabung dengan grup band ini. "Silakan yang mau gabung. Saat ini kita beranggotakan 12 orang," ujarnya.
(poe)