Disdik DKI akan Lakukan Pembinaan ke Sekolah Al Kamal

Sabtu, 26 Januari 2019 - 13:38 WIB
Disdik DKI akan Lakukan Pembinaan ke Sekolah Al Kamal
Disdik DKI akan Lakukan Pembinaan ke Sekolah Al Kamal
A A A
JAKARTA - Plt Kadisdik DKI Bowo Irianto mengatakan, pasca-ditemukannya sejumlah narkoba di Sekolah Al Kamal, Jakarta Barat pihaknya akan segera memberikan pembinaan. "Kalau pelakunya kan di pihak yang berwajib. Kalau kita pasti tidak akan serta merta mencari peraturan yang bisa menggugurkan itu. Masih kita kaji dulu. Kemudian kasus seperti ini kan kebetulan adanya di lingkungan sekolah," kata Bowo kepada wartawan, Sabtu (26/1/2019).

Menurut Bowo, kasus narkoba tidak hanya terjadi di sekolah tapi di manapun. Oleh karena itu, pihaknya akan memproteksi dan memberikan pembinaan bagi sekolah.

"Kita akan melihat pembinaannya ke sekolahnya untuk memastikan agar peserta didik lainnya, dipastikan tidak terimbas dalam penggunaaan narkoba ini," tegasnya.Ia menambahkan, soal pembinaan tidak ada beda perlakuan antara sekolah negeri maupun swasta.

"Pembinaannya ke sekolah. Pembinaan swasta dan negeri tdk ada bedanya. Kita memberikan akses kesempatan swasta, perlakuan pemerintah juga sama. Pemberian KJP pun buat swasta bagi mereka yang berhak juga mendapatkan itu. Yang kita lakukan seperti itu. Pembinaan kepada guru-guru swasta juga sama kepada guru-guru negeri melalui P2KPTK2," tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6610 seconds (0.1#10.140)
pixels