Sosialisasikan SIM Seumur Hidup, PKS Matraman Gelar Flash Mob

Minggu, 13 Januari 2019 - 15:20 WIB
Sosialisasikan SIM Seumur...
Sosialisasikan SIM Seumur Hidup, PKS Matraman Gelar Flash Mob
A A A
JAKARTA - Sekitar 300 orang kader dan simpatisanPKS Matraman menggelar Flash Mob di sepanjang Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, Minggu (13/1/2019). Kegiatan yang digagas Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK)DPC PKS Matraman ini bertujuan untuk mensosialisasikan program PKS mengenai kebijakan SIM Seumur Hidup.

Diketahui, PKS berjanji memperjuangkan Rancangan Undang-Undang (RUU) Penghapusan Pajak Sepeda Motor dan pemberlakuan SIM Seumur Hidup jika menang dalam Pemilu 2019 mendatang. Untuk memperjuangkap aspirasi itu, ratusan kades PKS sengaja Flash Mob. Flash Mob adalah kegiatan sekelompok orang yang berkumpul pada waktu dan tempat yang telah ditetapkan untuk melakukan suatu hal.

Ketua Bidang BPKK DPC PKS Matraman, Yuliasnita, mengatakan, dalam acara Flash Mob itu pihaknya juga sekaligus memperkenalkan pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo-Sandi, yang juga diusung PKS bersama sejumlah partai koalisi.

Turut hadir dan memberikan orasi dalam kegiatan itu caleg PKS DPR RI Nomor Urut 3 Dapil Jakarta Timur H Andy Azisi Amin. Dalam orasinya Andy menyinggung terkait salah satu perjuangan PKS di DPR, yakni RUU Minuman Beralkohol. Ia menyebut perjuangan partai berideologi Islam ini masih panjang terkait RUU Minuman Beralkohol, karena kurangnya dukungan di DPR.

Acara yg dipandu Komika Nasional Tata "Gibrik" Khan diapresiasi Ustadzah Villa Andriyani dan Ustadzah Hananik yang hadir bersama ratusan jamaah Majelis Taklim Pendukung PKS Prabowo Karo Sandi. Mereka malah berharap acara seperti ini bisa dilaksanakan setiap bulan.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0720 seconds (0.1#10.140)