Akhir Pekan, Siang Hari Cuaca Jakarta Kurang Bersahabat

Sabtu, 01 Desember 2018 - 05:15 WIB
Akhir Pekan, Siang Hari...
Akhir Pekan, Siang Hari Cuaca Jakarta Kurang Bersahabat
A A A
JAKARTA - Akhir pekan cuaca DKI Jakarta diprediksi kurang bersahabat. Walaupun pada pagi hari ini cuaca di DKI Jakarta diprediksi cerah berawan untuk Jakarta Barat, sedangkan empat wilayah di DKI Lainnya berawan.

Hal itu dikutip berdasarkan informasi dari laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Sabtu (1/12/2018. Cuaca ibu kota mulai tidak bersahabat pada siang hari, khususnya di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur karena akan diguyur hujan lokal.

Sedangkan Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diprediksi cerah berawan. Beranjak ke malam hari, seluruh wilayah Ibu Kota Jakarta diperkirakan cerah berawan.

Sedangkan untuk suhu udara di wilayah Jakarta berkisar pada 24-33 derajat celsius dengan tingkat kelembapan antara 55-95 persen.

Sementara itu, cuaca wilayah penyangga Jakarta seperti Tangerang, pagi cerah berawan, siang hujan lokal dan malam hujan dengan intensitas sedang.

Bekasi, Depok dan Kota Bogor pagi berawan, siang dan malam hujan mulai intensitas ringan hingga sedang.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0977 seconds (0.1#10.140)