DKI Alokasikan Rp281 Miliar untuk Pembangunan Tiga Flyover Tahun Depan

Kamis, 29 November 2018 - 13:25 WIB
DKI Alokasikan Rp281...
DKI Alokasikan Rp281 Miliar untuk Pembangunan Tiga Flyover Tahun Depan
A A A
JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana membangun tiga flyover pada 2019 mendatang. Untuk pembangunan tiga flyover ini telah disiapkan anggaran sebesar Rp281 miliar.

Plt Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Harry Hamdani mengatakan, tiga lokasi pembangunan jembatan layang itu berlokasi di Tanjung Barat, Jakarta Selatan; Cakung, Jakarta Timur; dan Sunter Permai, Jakarta Utara."Pembangunan flyover Tanjung Barat dialokasikan Rp103,2 miliar, flyover Cakung Rp90,9 miliar dan flyover Sunter Permai Rp87,3 miliar. Seluruhnya menggunakan APBD DKI 2019," kata Harry saat dihubungi pada Kamis (29/11/2018).

Hary menuturkan, Pemprov DKI menyegerakan pembangunan tiga flyover tersebut berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 55/2018 tentang Rencana Induk Transportasi Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi Tahun 2018-2029, pengerjaan flyover harus segera dibangun. Rencana awal, lanjut dia, DKI berencana membangun lima flyover pada 2019.

Tapi, setelah ditinjau ulang, pihaknya harus membatalkan pembangunan flyover Bintaro Puspita dan Latumenten."Rencana pembangunan flyover Bintaro dan Latumenten ditunda terlebih dahulu. Untuk pembangunan tiga flyover rencananya dua tahun pengerjannya," ucapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1219 seconds (0.1#10.140)