KNKT Berhasil Unduh Isi Rekaman Kotak Hitam Lion Air JT-610

Minggu, 04 November 2018 - 22:14 WIB
KNKT Berhasil Unduh...
KNKT Berhasil Unduh Isi Rekaman Kotak Hitam Lion Air JT-610
A A A
JAKARTA - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) berhasil mengunduh data dari Flight Data Recorder (FDR) kotak hitam atau black box pesawat Lion Air JT-610. Proses unduh data tersebut dibantu oleh National Transportation Safety Board (NTSB) Amerika Serikat, Transport Safety Investigation Biro Singapura dan Australian Transport Safety Biro.

"Update black box, bahwa FDR berhasil diunduh," ungkap Kepala Sub Komite Kecelakaan Penerbangan KNKT Nurcahyo Utomo di Kantor KNKT, Jakarta, Minggu (4/11/2018). Menurut Nurcahyo, FDR tersebut berisi data penerbangan selama 69 jam terakhir, yang terdiri dari 19 penerbangan.

"Data penerbangan terakhir sebelum pesawat jatuh di perairan Tanjung Karawang," ujarnya. Setelah berhasil mengunduh data rekaman penerbangan, penyidik KNKT bersama NTSB langsung melakukan diskusi dan verifikasi data-data yang telah terkumpul selama enam hari terakhir.

Sebelumya, KNKT lebih dulu membersihkan memori FDR dari kotak hitam pesawat Lion Air JT-610. Kondisi memori FDR disebut perlu dibersihkan karena basah dan terdapat residu garam. Pembersihan dan pengeringan dilakukan dengan memasukan ke dalam oven secara hati-hati agar tidak merusak data dalam memori.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8120 seconds (0.1#10.140)