Buaya Disebut Muncul di Kali Gunung Sahari, BKSDA Turun ke Lokasi

Senin, 08 Oktober 2018 - 15:04 WIB
Buaya Disebut Muncul di Kali Gunung Sahari, BKSDA Turun ke Lokasi
Buaya Disebut Muncul di Kali Gunung Sahari, BKSDA Turun ke Lokasi
A A A
JAKARTA - Seekor buaya berukuran 1,5 meter disebut menampakkan diri di Kali Gunung Sahari, Pademangan Barat, Jakarta Utara. Kontan kemunculan buaya itu membuat heboh warga sekitar.

Informasi tersebut didapat dari petugas UPK Badan Air DKI yang memotret buaya tersebut. Namun Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jakarta Ahmad Munawir mengaku baru dapat informasi tersebut dari media.

"Tentang berita ini kami baru baca di media, saat ini petugas sudah ke lokasi untuk pengecekan informasi ini," kata Munawir ketika dihubungi SINDOnews, Senin (8/10/2018).

Diketahui, kemunculan satwa predator di kali di Jakarta bukan saat ini saja. Sebelumnya, sekitar bulan Juni lalu, seekor buaya tampak berenang di Pondok Dayung, Jakarta Utara.

Beberapa hari kemudian, video amatir lain menunjukkan penampakan buaya di Kanal Banjir Timur Marunda, Jakarta Utara. Lokasinya sekitar 10 km dari Pondok Dayung. Selain itu, ada juga tiga buaya yang terlihat menampakkan diri di Kali Grogol, Jakarta Barat.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5805 seconds (0.1#10.140)
pixels