Cooking Class Cak Eko Disambut Antusias Ibu-ibu PKK Kranggan

Minggu, 16 September 2018 - 07:12 WIB
Cooking Class Cak Eko...
Cooking Class Cak Eko Disambut Antusias Ibu-ibu PKK Kranggan
A A A
BEKASI - Gerakan membangun kemandirian ekonomi keluarga melalui pemberdayaan UMKM terus digalakkan praktisi UMKM Nasional Henky Eko Sriyantono yang akrab disapa Cak Eko.

Cak Eko bersama Astri Indrayana, penggiat UMKM Kota Bekasi menggelar pelatihan cooking class di RW 011 Kranggan Permai Jatisampurna Kota Bekasi. Puluhan ibu-ibu PKK tampak antusias mengikuti pelatihan wirausaha itu.

"Antusias mereka sangat tinggi karena di acara tersebut para ibu-ibu diberikan resep anti gagal membuat Fried Chicken dan Bakso,” kata Cak Eko di Bekasi, Sabtu (15/9/2018).

Diakui Cak Eko, setiap pelatihan yang diberikan, antusias ibu-ibu cukup tinggi. Sebelumnya pelatihan serupa juga digelar di wilayah Harapan Jaya, Pekayon, Bekasi Jaya, Taman Galaxi, Bintara Jakasetia, Bekasi Utara, Marga Mulya, Beji Permai, Cinere Depok, Medan Satria. Kemudian, komunitas penjual kue, komunitas go kitchen, komunitas pengajian ukhtifillah, komunitas koperasi syariah ukhuwah Pro IBU, komunitas RKMM (resep kue masakan & minuman), Prima Harapan Regency, Duta Harapan, Tytyan Kencana, Alinda Kencana, komunitas pengajian Annisa Darrurozak.

Cak Eko berharap setelah megikuti pelatihan ini, ibu-ibu bisa memulai buka usaha rumahan. "Karena tujuan kami memang itu, terciptanya kemandirian ekonomi keluarga melalui sektor UMKM," ungkapnya.

Bu Lusi menyampaikan kesannya terhadap acara tersebut. Menurut dia, program pemberdayaan yang dilakukan Cak Eko bersama Astri Indrayana sangat bermanfaat di dalam membangun kemandirian ekonomi keluarga.

Hal senada disampaikan Bu Suharjono yang mengaku puas karena mendapatkan ilmu baru dan resep anti gagal dalam membuat fried chicken dan bakso. “Tentunya ini akan jadi peluang untuk ibu-ibu buka usaha menambah pendapatan keluarga,” ucapnya.

Ilmu cooking class yang diajarkan oleh Cak Eko tidak sebatas hanya membuat fried chicken dan bakso saja, namun juga wajik, brownies kukus, martabak mini, bolu gulung, sempol dan kue lainnya. Apabila ada komunitas ibu-ibu PKK, arisan, pengajian, keagamaan, yang tertarik untuk mendapatkan pelatihan ini secara gratis langsung daftar saja melalui WA di nomor: 085921699018.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9279 seconds (0.1#10.140)