Usai Amankan Pilkada dan Operasi ketupat, Polda Gelar Apel Konsolidasi

Jum'at, 29 Juni 2018 - 11:20 WIB
Usai Amankan Pilkada...
Usai Amankan Pilkada dan Operasi ketupat, Polda Gelar Apel Konsolidasi
A A A
JAKARTA - Jajaran Polda Metro Jaya menggelar Apel Konsolidasi di Lapangan Ditlantas Polda Metro Jaya, Jumat (29/6/2018), yang dipimpin langsung Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Idham Azis.

Apel Konsolidasi itu digelar setelah pelaksanaan operasi terpusat seperti Operasi Ketupat 2018 berakhir pada 24 Juni 2018 lalu dan pengamanan Pilkada Serentak 2018 yang berlangsung pada 27 Juni 2018.

"Apel ini dikandung maksud untuk kembali, setelah pelaksanaan operasi terpusat yang pertama Operasi Ketupat, yang kedua masalah pengamanan pilkada," ujar Idham di Mapolda Metro Jaya.

Menurut Idham, Polda Metro Jaya sebagian wilayahnya ada yang masuk di Tangerang, Banten, ada juga yang masuk di wilayah Jawa Barat. Sehingga yang pelaksanaan pengamanan pemilu itu dilakukan di wilayah yang masuk daerah Jawa Barat, Bekasi, Depok, dan Tangerang.

"Alhamdulillah kami semua di jajaran Polda Metro Jaya telah melaksanakan Operasi Ketupat dan semuanya berjalan dengan baik, aman, lancar tertib, angka kriminalitas juga menurun cukup drastis, angka kecelakaan dan pelanggaran lalin juga menurun dengan signifikan dibanding dengan tahun 2017," tuturnya.

Idham menjelaskan, pelaksanaan Pilkada Serentak 2018 yang digelar di 15.640 TPS, terpantau aman dan lancar, tidak ada satupun kejadian apapun.

Untuk diketahui selama 18 hari Operasi Ketupat 2018 berlangsung, ada 17.243 pengendara ditilang. Angka tersebut meningkat 15% dari pelaksanaan operasi yang sama pada tahun lalu.

Sementara untuk data kecelakaan, selama Operasi Ketupat 2018 tercatat hanya ada 6 perkara. Sementara tahun lalu angka kecelakaan tercatat sampai menyentuh angka 96 perkara.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8753 seconds (0.1#10.140)