Sandiaga Ingin Daulat Sahabatnya Jadi Duta Antimiras

Rabu, 18 April 2018 - 16:17 WIB
Sandiaga Ingin Daulat...
Sandiaga Ingin Daulat Sahabatnya Jadi Duta Antimiras
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno akan mendaulat salah satu sahabatnya menjadi duta antimiras. Bahkan, kata dia, sahabatnya itu akan memberikan edukasi kepada masyarakat soal bahaya mengonsumsi miras oplosan.

Kata Sandiaga, rekannya di Semarang, Jawa Tengah itu kehidupannya mulai berantakan setelah mengonsumsi miras oplosan. (Baca Juga: Kasus Miras Oplosan Jadi Perhatian Pemprov DKI Jakarta
"Sudah hampir 10 tahun dia kehilangan penglihatannya, kehidupannya susah. Dia ingin datang ke Jakarta untuk menjadi duta, bahwa miras oplosan itu bisa merenggut masa depan kita," kata Sandiaga di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (18/4/2018).

Sebelum mengonsumsi miras oplosan, kata pria yang biasa disapa Sandi ini, rekannya itu merupakan pengusaha sukses. Akibat miras oplosan, kata dia, kesuksesannya mulai redup.

"Seorang pengusaha yang sukses, ketua umum HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Jateng, ada di puncak karirnya tergelincir karena miras oplosan, ini yang saya ingin sebarluaskan sebagai duta, dia Pak Radit namanya untuk meyakinkan masyarakat jangan apalagi yang baru pertama nyoba-nyoba itu jangan sampai masuk ke dalam lembah dan akan disesalkan seluruh hidup," tuturnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3888 seconds (0.1#10.140)