Berikan Sumbangsih untuk Masyarakat, Ratusan Prajurit Kostrad Donorkan Darahnya
A
A
A
TANGERANG SELATAN - Personel Kostrad TNI AD menggelar bakti sosial berupa donor darah di Living World Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel). Kegiatan itu, merupakan wujud pengabdian para prajurit yang tak hanya dituntut mahir bertempur di medan laga, tapi juga bisa memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
Ratusan personel TNI yang berasal dari Kesatuan Yon Arhanud 1/1 Kostrad, Serpong, tiba ke lokasi donor dengan mengenakan seragam loreng Battle Dress Uniform (BDU) terbaru, yakni warna hijau bermotif lebih halus dari seragam loreng TNI pada umumnya.
Mereka dengan tertib, satu-persatu didata dan diperiksa oleh Volunteer dari "Teach for Indonesia" untuk mengecek kesiapan administratif dalam pendonoran darah. Selanjutnya, personel Kostrad itu langsung diarahkan menuju lokasi antrean tempat dilakukannya pengambilan darah.
"Kami mengadakan donor darah, dalam rangka HUT Kostrad ke-57. Dimana Danyon kami, Letkol (Arh) Yogi Nugroho, ingin memberikan sumbangsih kepada masyarakat luas. Jadi prajurit Kostrad itu tidak hanya jago dalam berperang, tapi juga bisa mengabdi dan peduli kepada hal yang bersifat sosial," terang Lettu (Arh) Angga TN, Pasiintel Yon Arhanud 1/1 Kostrad, Selasa (27/2/2018).
Selain itu, dijelaskan Lettu Angga, kegiatan donor darah adalah salah satu cara bagi para personel Kostrad untuk menjaga kebugaran fisik. Tiap tahun, kata dia, hal serupa rutin dilakukan anggotanya, hanya saja baru kali ini yang pelaksanaannya di kawasan pusat perbelanjaan.
"Rutin kita lakukan, karena ini pasti berpengaruh secara kebugaran. Kita libatkan juga dari anggota Kodim Tangerang, rekan Kepolisian, serta masyarakat sipil," imbuhnya.
Sementara, seorang Staf Teach for Indonesia menyebutkan, jika donor darah dari personel Kostrad TNI kali ini menargetkan 100 kantong darah. Hasilnya, akan diserahkan kepada PMI Kota Tangerang untuk didistribusikan kepada pasien-pasien yang membutuhkan.
"Kalau kamu dari Volunteer menerjunkan 14 orang, dengan rincian 11 adalah mahasiswa Binus dan 3 orang staf dari Teach For Indonesia. Targetnya 100 kantung darah dari personel Kostrad yang kita donor hari ini," jelas Inta Aruminarasa, Staff Teach For Indonesia di lokasi.
Ratusan personel TNI yang berasal dari Kesatuan Yon Arhanud 1/1 Kostrad, Serpong, tiba ke lokasi donor dengan mengenakan seragam loreng Battle Dress Uniform (BDU) terbaru, yakni warna hijau bermotif lebih halus dari seragam loreng TNI pada umumnya.
Mereka dengan tertib, satu-persatu didata dan diperiksa oleh Volunteer dari "Teach for Indonesia" untuk mengecek kesiapan administratif dalam pendonoran darah. Selanjutnya, personel Kostrad itu langsung diarahkan menuju lokasi antrean tempat dilakukannya pengambilan darah.
"Kami mengadakan donor darah, dalam rangka HUT Kostrad ke-57. Dimana Danyon kami, Letkol (Arh) Yogi Nugroho, ingin memberikan sumbangsih kepada masyarakat luas. Jadi prajurit Kostrad itu tidak hanya jago dalam berperang, tapi juga bisa mengabdi dan peduli kepada hal yang bersifat sosial," terang Lettu (Arh) Angga TN, Pasiintel Yon Arhanud 1/1 Kostrad, Selasa (27/2/2018).
Selain itu, dijelaskan Lettu Angga, kegiatan donor darah adalah salah satu cara bagi para personel Kostrad untuk menjaga kebugaran fisik. Tiap tahun, kata dia, hal serupa rutin dilakukan anggotanya, hanya saja baru kali ini yang pelaksanaannya di kawasan pusat perbelanjaan.
"Rutin kita lakukan, karena ini pasti berpengaruh secara kebugaran. Kita libatkan juga dari anggota Kodim Tangerang, rekan Kepolisian, serta masyarakat sipil," imbuhnya.
Sementara, seorang Staf Teach for Indonesia menyebutkan, jika donor darah dari personel Kostrad TNI kali ini menargetkan 100 kantong darah. Hasilnya, akan diserahkan kepada PMI Kota Tangerang untuk didistribusikan kepada pasien-pasien yang membutuhkan.
"Kalau kamu dari Volunteer menerjunkan 14 orang, dengan rincian 11 adalah mahasiswa Binus dan 3 orang staf dari Teach For Indonesia. Targetnya 100 kantung darah dari personel Kostrad yang kita donor hari ini," jelas Inta Aruminarasa, Staff Teach For Indonesia di lokasi.
(ysw)