Jalan Warung Buncit Raya Akan Diganti Jadi Jalan Jenderal Nasution
A
A
A
JAKARTA - Wali Kota Jakarta Selatan Tri Kurniadi membenarkan perihal perubahan nama Jalan Warung Buncit Raya mulai perempatan Mampang hingga Jalan TB Simatupang menjadi Jalan Jenderal AH Nasution.
"Iya itu dari ikatan keluarga nasution mengusulkan supaya Jalan Buncit Raya diberikan nama Jendral Purn Nasution. Ini cuma mengkaji aja, keputusan ada di Provinsi," kata Tri, Senin (29/1/2018).
Nantinya Jalan Buncit Raya diganti dengan Jalan Jend AH Nasution. "Iya mulai dari jalan depan itu yg halte underpass lagi dibangun sampe ke sana diujung. Kuningan lah sampe kuningan ke selatan sana di TB Simatupang," lanjutnya.
Dalam kesempatan itu, Tri mengaku Gubernur DKI Jakarta telah menyepakati usulan tersebut. "Kan ada suratnya dari PP Ikanas dewan pimpinan keluarga Nasution mohon minta supaya Wali Kota mengkaji. Pak Anies juga sudah disurati terkait hal itu," ungkapnya.
Menurut Tri, usulan tersebut sudah dilaji dan disidangkan di tingkat provinsi. "Iya sidang provinis. Persis kuningan gatsu ke arah selatan sampe ke Ragunan. (Kementan) Iya itu. Yah. Itu sepanjang berapa kilo saya gatau belum diukur soalnya," pungkasnya.
"Iya itu dari ikatan keluarga nasution mengusulkan supaya Jalan Buncit Raya diberikan nama Jendral Purn Nasution. Ini cuma mengkaji aja, keputusan ada di Provinsi," kata Tri, Senin (29/1/2018).
Nantinya Jalan Buncit Raya diganti dengan Jalan Jend AH Nasution. "Iya mulai dari jalan depan itu yg halte underpass lagi dibangun sampe ke sana diujung. Kuningan lah sampe kuningan ke selatan sana di TB Simatupang," lanjutnya.
Dalam kesempatan itu, Tri mengaku Gubernur DKI Jakarta telah menyepakati usulan tersebut. "Kan ada suratnya dari PP Ikanas dewan pimpinan keluarga Nasution mohon minta supaya Wali Kota mengkaji. Pak Anies juga sudah disurati terkait hal itu," ungkapnya.
Menurut Tri, usulan tersebut sudah dilaji dan disidangkan di tingkat provinsi. "Iya sidang provinis. Persis kuningan gatsu ke arah selatan sampe ke Ragunan. (Kementan) Iya itu. Yah. Itu sepanjang berapa kilo saya gatau belum diukur soalnya," pungkasnya.
(ysw)