Polisi Bekuk Penjual Senjata Api ke Dokter Ryan Helmi

Rabu, 29 November 2017 - 11:51 WIB
Polisi Bekuk Penjual...
Polisi Bekuk Penjual Senjata Api ke Dokter Ryan Helmi
A A A
JAKARTA - Polisi akhirnya berhasil membekuk penjual senjata api (senpi) ke Dokter Ryan Helmi yang dipakai untuk menembak istrinya, Letty Sultri hingga tewas di Az Zahra Medical Center, Cawang, Jakarta Timur. Penjul senpi itu bernama Robby dan Sonny.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Hendy F Kurniawan mengatakan, penjual senjata api jenis revolver itu bernama Robby dan diringkus di kawasan Banyuwangi, Jawa Timur. Adapun Robby menjual senpi kepada Helmi seharga Rp25 juta.

"Sudah ditangkap kemarin jam 11 malam di Banyuwangi, inisialnya R (40)," ujarnya saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (29/11/2017).

Menurutnya, usai menangkap Robby, polisi mengembangkan ke pelaku lainnya, selaku penjual awal senjata api tersebut, yakni bernama Sonny. Sonny lantas dibekuk di Surabaya dan mengaku menjual senjata api itu ke Robby seharga Rp10 juta.

"Dari pengembangan dia (Robby) membeli senjata dari seseorang di Surabaya (Sonny), yang di Surabaya sudah kita amankan. Saat ini sedang penggeledahan di Surabaya," katanya. (Baca Juga: Pelaku Tembaki Dokter Letty Melalui Lubang Loket Administrasi(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0744 seconds (0.1#10.140)