Satu Warga Meninggal karena DBD, Perindo Gelar Fogging di Bekasi Utara

Minggu, 19 November 2017 - 14:47 WIB
Satu Warga Meninggal...
Satu Warga Meninggal karena DBD, Perindo Gelar Fogging di Bekasi Utara
A A A
BEKASI - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Perindo Kota Bekasi melakukan fogging (pengasapan nyamuk) di lingkungan RW 06, Kelurahan Perwira, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Minggu (19/11). Partai Perindo turun tangan setelah warga meminta bantuan fogging.

”Kami prihatin atas musibah yang terjadi beberapa bulan lalu. Dari tiga warga, ada satu orang yang meninggal dunia akibat demam berdarah dengue (DBD),” ujar Ketua DPD Perindo Kota Bekasi, Mochamad Gunawan kepada Koran SINDO, Minggu (19/11/2017).

Menurut Gunawan, kegiatan fogging merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh Partai Perindo. Bahkan, kata dia, pelaksanaan fogging ini terlaksana berkat uang urunan dari para kader DPD Perindo Kota Bekasi dengan tujuan untuk menekan kasus DBD di Kota Bekasi, khususnya wilayah Bekasi Utara.

”Sebetulnya di tingkat DPP juga dianggarkan, namun karena lima bulan pengajuan kita tidak ditanggapi akhirnya kita adakan fogging sendiri,” ujarnya. Selain fogging, Gunawan juga membagikan puluhan karung berisi buah mentimun dan kacang panjang hasil panen dari kadernya.

Ke depan, pihaknya bakal kembali menggelar pasar murah dengan menjual beras di bawah harga pasaran.”Pasar murah dan fogging merupakan agenda rutin, tujuannya supaya masyarakat tahu bahwa DPD peduli pada kelangsungan warga Kota Bekasi,” ungkapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7724 seconds (0.1#10.140)