Gelar Comweek 2017, Universitas Paramadina Gali Sisi Positif Medsos

Minggu, 19 November 2017 - 06:25 WIB
Gelar Comweek 2017,...
Gelar Comweek 2017, Universitas Paramadina Gali Sisi Positif Medsos
A A A
JAKARTA - Universitas Paramadina Jakarta menggelar Communication Week 2017 untuk menggali sisi positif media sosial. Dalam acara yang digelar selama 5 hari berturut-turut itu, penyelenggara acara mengambil tema The Power of Social Media.

Ketua Pelaksana Communication Week 2017, Maria Lynch mengatakan, sengaja mengambil tema tersebut karena belakangan ini teknologi yang berkembang semakin canggih dan berpengaruh terhadap generasi sekarang.

"Jadi, saya dan teman-teman panitia lain sepakat bahwa ‘The Power of Social Media’ merupakan tema yang menarik, karena kita dapat memanfaatkan sisi baiknya dari menggunakan media sosial," katanya melalui rilis yang diterima SINDOnews, Minggu (19/11/2017).

Ketertarikan anak muda terhadap medsos, lanjutnya, membuat pihaknya ingin memberikan arahan bagaimana cara medsos yang baik dan benar. "Kami ingin generasi sekarang bisa memberi informasi positif melalui medsos," katanya.

Acara Communication Week 2017 akan digelar di Universitas Paramadina selama 5 hari berturut-turut pada tanggal 20 – 24 November 2017. Akan ada bazar yang menyajikan makanan dan minuman menarik.

Berbagai lomba yang ada pada tahun-tahun sebelumnya seperti futsal, fotografi, news anchor, serta eat me dapat diikuti kembali. Namun, kali ini lomba-lomba tersebut terdapat sentuhan yang berbeda.

Kompetisi futsal dan fotografi telah dibuka untuk kategori SMA dan sederajat. Sehingga, acara Communication Week tidak hanya diperuntukkan bagi mahasiswa se-Jabodetabek saja, namun juga siswa-siswa SMA se-Jabodetabek.

Sesuai dengan tema tahun ini, terdapat 3 jenis lomba terbaru yang harus memanfaatkan peran digital. Ada Digital Campaign Competition, yaitu kompetisi merancang strategi komunikasi untuk periklanan sekaligus merk digital. Kemudian Digital Management Crisis, yaitu kompetisi pemecahan masalah suatu isu digital dalam perusahaan.

Kedua kompetisi tersebut dibuka untuk seluruh mahasiswa se-Jabodetabek. Kompetisi membuat videogram turut menjadi salah satu rangkaian Communication Week 2017. Lomba pembuatan video berdurasi pendek tersebut dapat diikuti oleh Mahasiswa dan juga siswa SMA se-Jabodetabek.

“Saya berharap Communication Week tahun ini bermanfaat, baik bagi peserta serta pengunjung. Dengan tema tersebut semoga pesan yang ingin panitia sampaikan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat,” ujar Maria.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2172 seconds (0.1#10.140)