Masuki Musim Hujan, Polres Jakpus Gelar Apel Siaga Banjir di Monas

Jum'at, 17 November 2017 - 12:54 WIB
Masuki Musim Hujan,...
Masuki Musim Hujan, Polres Jakpus Gelar Apel Siaga Banjir di Monas
A A A
JAKARTA - Polres Jakarta Pusat melakukan Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Banjir di lapangan Cawan Monas Selatan (depan Patung Ikada) Gambir, Jakarta Pusat.

Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Asep Guntur Rahayu dalam sambutannya mengatakan, bencana bisa datang kapan saja, kesiapsiagaan perlu ditumbuhkan untuk antisipasi bencana tersebut.

"Di Jakarta Pusat bencana yang pernah terjadi adalah bencana banjir seperti pada waktu tanggul jebol di Jalan Latuharhari, bahkan sampai memakan korban di Gedung UOB," kata Asep, Jumat (17/11/2017).

Kewaspadaan, kata Asep harus ada agar ketika bencana datang sebagai pribadi sudah siap. "Kita perlu melakukan antisipasi dan siap siaga dalam penanggulangan bencana banjir," lanjutnya.

Pihaknya juga berpesan kepada satuan-satuan yang bersangkutan untuk tetap memperhatikan kondisi peralatan teknis.

"Peralatan yang ada memang masih kurang maksimal dan perlu ada peremajaan. Namu demikian kita semua berharap semoga tidak terjadi bencana di wilayah kita, baik banjir bencana, pohon besar tumbang maupun papan-papan reklame yang tertiup angin, dan bencana-bencana lainnya," tuturnya.

Apel Penanggulangan Bencana Banjir juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Bayu, dan perwakilan dari Muspida Jakpus.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1350 seconds (0.1#10.140)