Pohon Tumbang di Kawasan Istana Bogor, Dua Pengendara Terluka

Rabu, 27 September 2017 - 16:30 WIB
Pohon Tumbang di Kawasan...
Pohon Tumbang di Kawasan Istana Bogor, Dua Pengendara Terluka
A A A
BOGOR - Meski hujan disertai angin kencang sudah mereda, namun tak disangka pohon besar jenis akasia setinggi 15 meter di Jalan Jalak Harupat, tepatnya di seberang pagar Istana Bogor, Kota Bogor, tiba-tiba tumbang, pada pukul 13.30 WIB, Rabu (27/9/2017).

Akibat pohong tumbang tersebut, dua pengendara sepeda motor dan mobil sedan, yakni Edwars (31) dan Nur Rizky (25), mengalami luka serius sehingga terpaksa dilarikan ke RS PMI Kota Bogor.

"Saya bingung dan kaget, padahal hujan deras dan angin yang terjadi sejak pagi sudah reda, tapi tiba-tiba bruk, pohon itu tepat di depan saya roboh. Alhamdullilah pohon itu tak mengenai saya," ujar Ujang Sutisna (35), saksi mata yang saat itu sedang menyendiri sepeda motor di lokasi kejadian.

Akibat kejadian itu, selain melukai dua pengendara juga membuat arus lalu lintas di jalur sistem satu arah (SSA) Jalan Ir H Juanda dan Jalan Jenderal Sudirman macet total selama satu jam. Hampir seluruh badan jalan tertutup pohon, sehingga arus lalu lintas dialihkan.

Proses evakuasi yang dilakukan petugas BPBD dan Dinas Pertamanan Kota Bogor baru selesai pukul 14.30 WIB, dan arus lalu lintas kembali diberlakukan normal. "Proses evakuasi pohon sudah selesai, jalan sudah dilalui kembali," kata anggota Denpom III/Siliwangi, Kopka Indra, yang kantornya tak jauh dari lokasi pohon tumbang.

Berdasarkan pantauan hingga saat ini petugas Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Bogor masih berusaha membersihkan batang pohon dan dedauan yang sempat menutup jalan.

Dampak dari pohon tumbang, hingga pukul 15.30 WIB antrean kendaraan dari arah BTM maupun Air Mancur terpaksa harus antre dan melambatkan kendaraannya. Hal itu dikarenakan masih banyak potongan pohon dan dedauan berserakan.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1073 seconds (0.1#10.140)