Dinkes DKI Masih Melakukan Audit RS Mitra Keluarga Kalideres

Selasa, 19 September 2017 - 09:19 WIB
Dinkes DKI Masih Melakukan...
Dinkes DKI Masih Melakukan Audit RS Mitra Keluarga Kalideres
A A A
JAKARTA - Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta hingga kini masih melakukan audit terkait meninggalnya bayi Tiara Debora. Tim investigasi baru akan menyampaikan ke masyarakat hasil audit setelah seluruhnya selesai dilakukan.

Kepala Bidang Pelayanan Dinas Kesehatan DKI Jakarta Tienke Maria Margaretha mengatakan, tim investigasi masih menggali data yang telah didapat dari lapangan terkait kematian Debora."Tim sudah turun pada Jumat lalu, dari pukul 14.00-21.00 WIB. Kami bagi menjadi dua tim, pertama untuk melihat manajemen, yang kedua untuk medis. Hasilnya belum bisa kami sampaikan karena harus kami bicarakan hasil temuan masing-masing," kata Tienke di Kantor KPAI, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 18 September 2017 kemarin.

Tinke yang juga menjabat ketua tim investigasi menambahkan, Dinkes telah menyampaikan tiga hal utama kepada KPAI. Pertama terkait keterangan bahwa RS Mitra Keluarga Kalideres telah meminta uang muka kepada pasien dengan kasus gawat darurat.

"Kedua menerima uang kepada pasien yang terdaftar sebagai anggota BPJS dan meminta keluarga untuk mencari RS rujukan sendiri," ujarnya.
Sementara itu, Direktur RS Mitra Keluarga, Francisca Dewi mengatakan, menghormati apapun keputusan yang nantinya dijatuhkan kepada Dinkes DKI Jakarta.

"Saya sangat menghormati Dinas Kesehatan, untuk saat ini kami belum tahu hasil investigasi. Kami menunggu saja hasil audit dari Dinas Kesehatan, kami akan hormati sebagai jajaran atasan kami," ucap Francisca.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1905 seconds (0.1#10.140)