Bogor Diguyur Hujan, BMKG: Waspadai Angin dan Petir

Selasa, 15 Agustus 2017 - 08:32 WIB
Bogor Diguyur Hujan,...
Bogor Diguyur Hujan, BMKG: Waspadai Angin dan Petir
A A A
JAKARTA - Bogor yang diprediksi akan diguyur hujan hari ini juga diperingati agar warganya tetap berhati-hati dalam menjalankan aktivitasnya. Karena, hujan yang akan mengguyur wilayah itu pada sore dan malam hari disertai angin kencang dan kilat serta petir.

Hal itu berdasarkan imbauan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Selasa (15/8/2017). Tetapi BMKG mengira, kalau kejadian itu akan berlangsung cepat.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini guna mewaspadai potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Bogor antara sore dan malam hari.

Untuk cuaca di pagi hari, kondisi cerah berawan. Siang hari hujan ringan di Depok dan Tangerang, sementara hujan sedang di Bogor. (Baca Juga: BMKG Prediksi Jakarta Cerah Berawan hingga Malam Nanti
Pada malam hari, Jabodetabek tetap berawan. Dini hari hujan ringan di Kepulauan Seribu. Suhu udara berkisar 21 sampai 33 derajat celsius. Kelembaban udara berada diangka 55 hingga 90 %.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0819 seconds (0.1#10.140)