Camat Kemayoran Minta Kepala Pasar Serdang Bantu Tata Pedagang

Selasa, 08 Agustus 2017 - 12:47 WIB
Camat Kemayoran Minta...
Camat Kemayoran Minta Kepala Pasar Serdang Bantu Tata Pedagang
A A A
JAKARTA - Kecamatan Kemayoran bakal menata pedagang Pasar Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat. Penataan itu untuk kelancaran arus mobil ambulans menuju Rumah Sakit Umum Kecamatan (RSUK).

Camat Kemayoran Herry Purnama mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Pusat untuk masalah parkiran. Namun, untuk urusan penataan pedagang, dirinya mengaku belum menemui solusi.

"Kalau penataan parkir sudah, tinggal penataan pedagang yang masih belum menemui titik terang," kata Herry di Jakarta, Selasa (8/8/2017).

Herry melanjutkan, pihaknya masih harus melakukan pertemuan dengan pedagang Pasar Serdang yang berjualan di dalam pasar. Karena, nantinya pedagang yang berjualan di bahu jalan akan didorong masuk ke dalam area pasar.

"Kalau minggu lalu kita sudah ketemu dengan pedagang yang berjualan di luar. Nah, yang di dalam kita belum ketemu. Nanti akan dibicarakan dengan kepala pasar yang lebih mempunyai wewenang," tutur Herry.

Menurut Herry, Kepala Pasar Serdang tidak keberatan jika pedagang di luar dimasukkan ke dalam pasar. Aturan berdagang di dalam pasar semua nanti akan dijelaskan oleh kepala pasar kepada pedagang yang ada di dalam.

"Kita hanya minta penataan pasar harus jauh lebih baik jangan menimbulkan kemacetan. Karena di Jalan Serdang ada rumah sakit di mana mobilisasi ambulans itu jangan sampai terganggu. Kasihan kan kalau ada pasien yang kritis," tutup Herry.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0668 seconds (0.1#10.140)