Warga Tambora Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 500 Meter

Jum'at, 04 Agustus 2017 - 16:05 WIB
Warga Tambora Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 500 Meter
Warga Tambora Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 500 Meter
A A A
JAKARTA - Bendera Merah Putih sepanjang 500 meter membentang di sepanjang Jalan Bandengan Utara hingga Jalan Gedong Panjang, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat. Pemasangan bendera Merah Putih ini diklaim sebagai yang terpanjang di Indonesia.

Lurah Pekojan Tri Prasetyo mengatakan, bersama jaran Polsek dan Koramil Tambora, bendera sepanjang 500 meter telah dipasang pada Jumat (4/8/2017) pagi."Ini pemasangan yang kedua. Pada perayaan HUT RI tahun lalu juga kita melakukan hal serupa," klaim Tri kepada wartawan pagi tadi.

Tri menuturkan, bendera ini dijahit secara bergantian oleh sebagian warga Pekojan sebagai tanda cinta pada Indonesia. Bendera ini pada 2015 lalu dengan mengerahkan 720 perempuan di RW 12, Kelurahan Pekojan, Tambora, Jakarta Barat.

Tri mengklaim, bendera Merah Puti hasil tangan warga Pekojan ini merupakan yang terpanjang di Indonesia. Tri melanjutkan, bendera ini akan terpasang hingga minggu ketiga Agustus ini atau sepekan setelah perayaan HUT Kemerdekaan RI.

Selain pemasangan bendera, warga Pekojan juga telah siap menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia dengan berbagai macam rangakain acara seperti perlombaan tradisional. Tak itu saja, Tri juga akan menyerahkan kunci rumah kepada pasangan warga termiskin di Kelurahan Pekojan.
Pembangunan rumah itu didapat dari sumbangan sejumlah warga Pekojaan dan Kementerian Sosial. "Rumahnya berukuran 4x7 meter," tuturnya.

Danramil 02/TBR Kapten Inf Trisnoto menjelaskan, pihaknya membantu kelurahan Pekojan dalam memasang bendera sepanjang 500 Meter yang sudah dinobatkan oleh Lembaga Penghargaan Indonesia (Lempi) sebagai bendera terpanjang di Indonesia.

"Ada kurang lebih 15 anggota yang saya minta untuk membantu pemasangan bendera ini," katanya. Terhadap pemasangan ini, Trisnoto mengaku bangga dengan warga Pekojan yang begitu antusias dalam pemasangan bendera ini.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.9924 seconds (0.1#10.140)
pixels