Mabuk Ekstasi, Mobil Pasangan Muda-Mudi Tabrak Kendaraan Polisi
A
A
A
JAKARTA - Sepasang muda-mudi berinisial MD dan M ditangkap karena menabrak mobil anggota polisi di Tol Halim, Jakarta Timur. Saat dilakukan penggeledahan petugas menemukan menemukan belasan butir ekstasi di dalam mobil tersebut.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan, insiden terjadi pada Senin, 25 Juli 2017 malam kemarin, saat keduanya mengendarai mobilnya hendak pulang ke Duren Sawit, Jakarta Timur melalui Jalan Tol Halim. Namun, keduanya malah menabrak mobil anggota kepolisian yang saat itu juga berada di Jalan Tol Halim.
"Keduanya ini baru dari Kelapa Gading, bertemu dengan ZA. Mereka baru saja memesan ekstasi 12 butir," ujar Argo pada wartawan, Selasa (25/7/2017). Menurut Argo, sebelum pulang mereka menenggak pil ekstasi sebanyak enam butir.
Alhasil, mereka berkendara dalam kondisi terpengaruh narkoba, hingga akhirnya menabrak mobil polisi yang sedang melintas di jalan. "Anggota turun dan menanyakan, kenapa sampai menabrak? Anggota curiga dengan gelagat mereka hingga akhirnya dilakukan penggeledahan terhadap mobil tersebut," tuturnya.
Kasubdit III Ditresnarkoba Polda Metro Jaya AKBP Bambang Yudhantara menambahkan, MD dan M telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba."Saat ini sedang diperiksa untuk mengetahui sudah berapa lama mereka menggunakannya (ekstasi). Asal barang pun sedang kami dalami," katanya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan, insiden terjadi pada Senin, 25 Juli 2017 malam kemarin, saat keduanya mengendarai mobilnya hendak pulang ke Duren Sawit, Jakarta Timur melalui Jalan Tol Halim. Namun, keduanya malah menabrak mobil anggota kepolisian yang saat itu juga berada di Jalan Tol Halim.
"Keduanya ini baru dari Kelapa Gading, bertemu dengan ZA. Mereka baru saja memesan ekstasi 12 butir," ujar Argo pada wartawan, Selasa (25/7/2017). Menurut Argo, sebelum pulang mereka menenggak pil ekstasi sebanyak enam butir.
Alhasil, mereka berkendara dalam kondisi terpengaruh narkoba, hingga akhirnya menabrak mobil polisi yang sedang melintas di jalan. "Anggota turun dan menanyakan, kenapa sampai menabrak? Anggota curiga dengan gelagat mereka hingga akhirnya dilakukan penggeledahan terhadap mobil tersebut," tuturnya.
Kasubdit III Ditresnarkoba Polda Metro Jaya AKBP Bambang Yudhantara menambahkan, MD dan M telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba."Saat ini sedang diperiksa untuk mengetahui sudah berapa lama mereka menggunakannya (ekstasi). Asal barang pun sedang kami dalami," katanya.
(whb)