Warga Serbu Bazar Kartini Perindo di Serpong

Minggu, 11 Juni 2017 - 13:48 WIB
Warga Serbu Bazar Kartini Perindo di Serpong
Warga Serbu Bazar Kartini Perindo di Serpong
A A A
TANGERANG SELATAN - Kerumunan warga mulai memadati area penyelenggaraan bazar yang diadakan oleh Kartini Perindo dan DPC Perindo Serpong Utara di Jalan Griya Hijau Raya Nomor 63, RT10/05, Pakualam, Serpong Utara, Tangerang Selatan, Minggu (11/6/2017) siang.

Meski bazar baru dibuka sekitar pukul 14.00 WIB, namun masyarakat sekitar sudah antusias mengantre dan membeli kupon pembelian sejumlah barang kebutuhan pokok yang disediakan panitia.

Salah seorang warga asal Lengkong Karya, Serpong Utara, Ria (32) menuturkan, dia mendapat informasi adanya bazar melalui tetangga rumahnya sejak 2 hari lalu. Ibu dari 2 orang anak ini pun mengaku, ingin membeli sejumlah barang kebutuhan pokok yang dijual murah pada bazar ini.

"Kita harus datang lebih awal, takut kuponnya kehabisan. Saya mau beli sembako saja, karena kan bulan puasa begini harganya mahal semua di luar," kata Ria di lokasi.

Ketua DPC Partai Perindo Serpong Utara, Yosep menjelaskan, bazar ini diselenggarakan oleh kerja sama antara Kartini Perindo dan DPC Perindo Serpong Utara. Beberapa kebutuhan pokok seperti beras, berbagai jenis makanan serta minuman, hingga obat-obatan herbal, pakaian dan sebagainya, nampak tersedia dalam stand bazar tersebut.

"Kita kerja sama dengan Kartini Perindo, nanti pelaksanaannya sampai sore hari. Harapannya memang, untuk membantu masyarakat dalam mencukupi kebutuhan pokok di bulan Ramadan ini," jelas Yosep.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8715 seconds (0.1#10.140)
pixels