Tawuran, Dua Remaja Warga Jombang Dibacok Celurit Usai Salat Subuh

Senin, 15 Mei 2017 - 19:03 WIB
Tawuran, Dua Remaja...
Tawuran, Dua Remaja Warga Jombang Dibacok Celurit Usai Salat Subuh
A A A
TANGERANG - Dua remaja menjadi korban pembacokan saat pulang salat subuh. Korban diketahui bernama Muhamad Atariq dan Madon, warga Jombang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Kapolres Tangsel AKBP Fadli Widiyanto mengatakan, korban dibacok celurit sekitar pukul 05.00 WIB, di Gang Betawi, RT04/09, Kelurahan Jombang, Ciputat, pada Minggu 14 Mei 2017.

"Ketika korban selesai salat subuh, dekat rumahnya melihat beberapa orang berlarian di Gang Betawi. Hingga korban pertama mendatangi kelompok tersebut," katanya, melalui pesan WhatsApp wartawan, Senin (15/5/2017).

Namun, beberapa meter dari musala korban ditusuk oleh seseorang yang tidak dikenal. Hingga korban terjatuh dan ditolong warga ke rumahnya.

"Dikarenakan luka cukup parah, korban dibawa ke RS IMC Jombang. Hingga dirujuk ke RS Premiere Bintaro. Dikarenakan biaya cukup tinggi di RS Premier, selanjutnya dibawa ke RS Tarakan Jakarta Pusat," sambungnya.

Sedang korban bacok kedua, dibawa ke RS Suroso, karena mengalami luka bacok parah di punggung. Setelah mendapat penanganan medis, korban langsung dibawa pulang ke rumah.

"Dengan kejadian tersebut, setelah korban pertama dibawa ke rumah sakit, warga yang melihat kejadiannya mengeroyok teman dari pelaku penusukan," imbuhnya.

Hingga kini, belum diketahui kelompok warga yang terlibat tawuran. Begitupun dengan musabab tawuran itu, masih dalam pengembangan petugas kepolisian.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6126 seconds (0.1#10.140)