Depan Mako Brimob Dibarikade, Pendukung Ahok Bergeser

Jum'at, 12 Mei 2017 - 17:10 WIB
Depan Mako Brimob Dibarikade,...
Depan Mako Brimob Dibarikade, Pendukung Ahok Bergeser
A A A
JAKARTA - Setelah dipasangi kawat berduri, relawan Ahok tak lagi berkumpul di depan gerbang utama Mako Brimob Kelapa Dua Depok. Mereka berkumpul di dekat Gereja Gideon yang bersebelahan dengan gerbang utama.

Hari ini mereka juga tidak berteriak ataupun menyanyikan lagu kebangsaan seperti dua hari lalu. Penjagaan hari ini sama dengan kemarin-kemarin. Yang berbeda hari ini tidak ada K9 dan juga sudah dipasang kawat berduri.

Rismauli Tambunan (44) mengatakan, dirinya tetap bertahan di samping Mako Brimob karena menurutnya kinerja Ahok sangat bagus. Bahkan dia rela datang dari Jakarta Timur hanya untuk memberikan dukungan.

"Saya berjuang bukan untuk masa depan keluarga. Ini masa depan Indonesia," katanya Jumat (11/5/2017).

Dia dan rekannya mengaku harus bergeser dari depan gerbang karena sudah terpasang kawat berduri. "Itu ada ranjau. Jadi enggak aksi di depan," katanya.

Dirinya mengaku akan tetap memberikan semangat pada Ahok. Bahkan sampai ke Balai Kota. Dia bersikukuh agar Ahok bisa bebas. "Kan orang baik. Kesepakatan, kita enggak mau pulang sampai bapak (Ahok) keluar," tukasnya.

Disinggung apakah dia tetap bertahan karena ada yang membayarnya. Ibu dua anak ini membantah tudingan itu. "Kadang mereka datang bawa makanan minuman. Tapi kalau datang bawa uang enggak ada," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1127 seconds (0.1#10.140)