Lagi-lagi, Tawuran Antar Pelajar Kembali Pecah di Taman Sari
A
A
A
JAKARTA - Aksi tawuran antar pelajar, yakni SMK 56 Pluit, Jakarta Utara dan SMK 44 Taman Siswa Kemayoran, Jakarta Pusat pecah di Kelurahan Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat, Selasa (7/3/2017) siang. Kejadian ini membuat belasan anggota polisi terluka akibat lemparan batu.
Pantauan KORAN SINDO di lokasi, batu batu berserakan tampak terlihat di jalan Jembatan Batu, Kelurahan Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat. Beberapa bangunan rumah juga terlihat rusak, meskipun tidak parah.
Meskipun tawuran tak berlangsung lama, namun kejadian ini sempat membuat heboh warga sekitar. Sebab, gas air mata sempat ditembakan di sejumlah lokasi, membuat suasana seperti kerusuhan.
Di lain sisi, dua kelompok pelajar yang bertikai tampak terlihat menggunakan senjata tajam dan saling serang antar kelompok yang bertikai. "Seperti perang mas, senjatanya di mana-mana udah kaya kerusuhan aja," tutur Wina, 38, warga sekitar lokasi.
Wina menceritakan, kejadian ini sempat membuat kemacetan cukup panjang. Sejumlah pengendara tidak berani melintas. Sejumlah warga berusaha melerai dan membubarkan dua kelompok yang tengah bertikai tersebut.
Pantauan KORAN SINDO di lokasi, batu batu berserakan tampak terlihat di jalan Jembatan Batu, Kelurahan Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat. Beberapa bangunan rumah juga terlihat rusak, meskipun tidak parah.
Meskipun tawuran tak berlangsung lama, namun kejadian ini sempat membuat heboh warga sekitar. Sebab, gas air mata sempat ditembakan di sejumlah lokasi, membuat suasana seperti kerusuhan.
Di lain sisi, dua kelompok pelajar yang bertikai tampak terlihat menggunakan senjata tajam dan saling serang antar kelompok yang bertikai. "Seperti perang mas, senjatanya di mana-mana udah kaya kerusuhan aja," tutur Wina, 38, warga sekitar lokasi.
Wina menceritakan, kejadian ini sempat membuat kemacetan cukup panjang. Sejumlah pengendara tidak berani melintas. Sejumlah warga berusaha melerai dan membubarkan dua kelompok yang tengah bertikai tersebut.
(pur)