Polisi Amankan Nahkoda Kapal Zahro Express

Minggu, 01 Januari 2017 - 19:43 WIB
Polisi Amankan Nahkoda Kapal Zahro Express
Polisi Amankan Nahkoda Kapal Zahro Express
A A A
JAKARTA - Untuk menyelidiki penyebab terbakarnya Kapal Zahro Express di perairan Kepulauan Seribu, polisi menahan nahkoda kapal. Nahkoda Kapal Zahro Express Muhammad Nali selamat bersama penumpang yang menceburkan diri ke laut.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan untuk penyelidikan ini pihaknya telah mengamankan Nahkoda kapal, Muhamad Nali.

Nali ditemukan ikut terapung bersama dengan penumpang lainnya ditemukan kondisi selamat dan terapung dilautan. "Dir Pol Air masih melakukan penyidikannya," ucap Argo kepada wartawan, Minggu (1/1/2017).

Sementara itu, Direktorat Pol Air Polda Metro Jaya dibantu Polres Kepulauan Seribu, BNPB Provinsi DKI Jakarta, dan relawan masih melakukan pencarian terhadap korban hilang. Penyisiran pun dilakukan mulai dari lokasi tempat meledaknya kapal hingga ke 200 meter sekitaran lokasi.

"Kami hanya membantu penanganan utama di lakukan oleh Direktorat Pol Air. Tapi penyisiran sudah kami lakukan dan kami masih menyelidiki peristiwa itu," kata Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Boy Rando dikonfirmasi SINDOnews.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3244 seconds (0.1#10.140)