Macet Parah, Jalur Puncak Diberlakukan Satu Arah

Jum'at, 30 Desember 2016 - 13:22 WIB
Macet Parah, Jalur Puncak...
Macet Parah, Jalur Puncak Diberlakukan Satu Arah
A A A
BOGOR - Untuk mengurai kemacetan yang terjadi menuju kawasan Puncak Bogor, polisi memberlakukan satu arah. Kendati sudah diberlakukan satu arah, kenyataannya jalur tersebut tetap padat karena kendaraan menuju Puncak terus berdatangan.

Meski diberlakukan one way, hingga pukul 10.15 WIB, arus lalu lintas mulai dari Simpang Gadog hingga Cisarua terpantau padat. Kondisi ini karena kapasitas jalan di jalur Puncak tak seimbang dengan kendaraan yang terus berdatangan.

"Meski bukan Sabtu-Minggu, sistem atau kebijakan rekayasa lalu lintas dalam mengurai kepadatan berupa one way yang sudah terjadwal harusnya mulai pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB, namun hari ini kita berlakukan lebih awal karena arah Jakarta menuju Puncak arus lalu lintas cukup ramai," jelas Kapolres Bogor AKBP AM Dicky kepada wartawan, Jumat (30/12/2016).

Lebih lanjut ia mengungkapkan kepadatan arus lalu lintas di jalur Puncak diperkirakan akan terus tejadi hingga malam hari ini.

"Dikarenakan saat menjelang malam pergantian tahun besok, jalur Puncak dari bawah ke atas akan ditutup selama 12 jam mulai pukul 18.00 WIB, Sabtu (31 Desember 2016) hingga pukul 06.00, Minggu (1 Januari 2016). Itu dilakukan guna mencegah penumpukan kendaraan saat malam tahun baru di kawasan Puncak," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7084 seconds (0.1#10.140)