Antisipasi Kemacetan, Tol Cikampek Siapkan Parking Bay

Sabtu, 24 Desember 2016 - 14:14 WIB
Antisipasi Kemacetan, Tol Cikampek Siapkan Parking Bay
Antisipasi Kemacetan, Tol Cikampek Siapkan Parking Bay
A A A
JAKARTA - Untuk mengantisipasi kemacetan yang terjadi akibat menumpuknya kendaraan yang akan ke rest area, PT Jasa Marga menyiapkan area parkir tambahan atau parking bay di KM 18, KM 41, dan KM 59.

AVP Corporate Communication, PT Jasa Marga Dwimawan Heru, pada liburan Natal dan Tahun baru kali ini Jasa Marga menyediakan parking bay. "Ini tempat istirahat tambahan yang hanya menyediakan tempat parkir, toilet, dan musala," katanya kepada wartawan, Sabtu (24/12/2016).

Ada tiga titik parking bay yang disediakan, masing-masing berada di Km 18+000, Km 41+00, dan Km 59+00. "Penyediaan Parking Bay ini merupakan bagian dari peningkatan pelayanan yang terus dilakukan Jasa Marga," tuturnya.

Sementara itu, pemudik yang melintas melalui GT Cikarang Utama pada Jumat 23 Desember 2016 kemarin ternyata hanya meningkat 14.8 persen. Secara umum, kata Dwimawan, kondisinya ramai lancar dengan kecepatan 40-60 km/jam.

Panjang antrean GT Cikarang Utama (Cikarut) sekitar 8-10 kendaraan. "Volume transaksi yang tercatat GT Cikarang Utama kemarin yang arah Cikampek yaitu sebanyak 101.822 atau naik sebesar 14,8% dibandingkan dengan hari normal (88.668 kendaraan) dan naik 0,002% dari Prediksi (101.568 kendaraan)," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6997 seconds (0.1#10.140)