PKB Resmi Dukung Sandiaga Uno Jadi Cagub DKI
A
A
A
JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi mendukung Sandiaga Salahudin Uno menjadi bakal cagub DKI Jakarta 2017 mendatang. Pembacaan salawat menyambut kedatangan Sandiaga Uno ke lokasi deklarasi di Ponpes Al-Qudwah - Al-Muqoddasah, Cakung, Jakarta Timur.
Pantauan Sindonews, Sandiaga datang ke lokasi deklarasi pada pukul 14.45 WIB. Sandiaga yang mengenakan setelan baju hijau muda dan sarung yang dikalungkan ke leher serta peci cokelat disambut hangat ribuan kader dan simpatisan PKB.
"Cagub dari PKB harus sah yakni, santun, aspirasi, dan humanis," ujar pembawa acara di Pesantren Al-Qudwah - Al-Muqoddasah, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (25/8/2016).
Saat ini acara deklarasi masih terus berlangsung. Selain dihadiri petinggi PKB DKI Jakarta, acara deklarasi ini juga dihadiri Ketua DPD Partai Demokrat DKI Nachrowi Ramli, anggota DPD Gerindra DKI Syarif, Ketua DPW PAN DKI Eko Purnomo (Patrio), serta sejumlah ormas-ormas.
Pantauan Sindonews, Sandiaga datang ke lokasi deklarasi pada pukul 14.45 WIB. Sandiaga yang mengenakan setelan baju hijau muda dan sarung yang dikalungkan ke leher serta peci cokelat disambut hangat ribuan kader dan simpatisan PKB.
"Cagub dari PKB harus sah yakni, santun, aspirasi, dan humanis," ujar pembawa acara di Pesantren Al-Qudwah - Al-Muqoddasah, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (25/8/2016).
Saat ini acara deklarasi masih terus berlangsung. Selain dihadiri petinggi PKB DKI Jakarta, acara deklarasi ini juga dihadiri Ketua DPD Partai Demokrat DKI Nachrowi Ramli, anggota DPD Gerindra DKI Syarif, Ketua DPW PAN DKI Eko Purnomo (Patrio), serta sejumlah ormas-ormas.
(whb)