Hendak Tarawih, Effendi Tertimpa Tembok Masjid
A
A
A
JAKARTA - Kejadian tak terduga menimpa Effendi warga Jalan Mampang Prapatan IV, RT 02/05, Mampang, Jaksel. Pemuda yang hendak melaksanakan salat tarawih ini tertimpa tembok masjid yang mendadak roboh.
Korban mengalami patah tulang kaki kiri dan dilarikan ke tukang urut Haji Naim, Cilandak, Jaksel.
Kasubbag Humas Polres Jaksel Kompol Purwanta mengatakan, peristiwa itu terjadi saat korban yang tinggal tak jauh dengan Masjid Sa'adatussholihin hendak melaksanakan salat Isya diteruskan dengan salat tarawih.
Saat itu, korban berjalan di samping masjid menuju pintu depan masjid. "Kejadiannya semalam, saat adzan Isya selesai dikumandangkan. Itu kan masjid sedang direnovasi. Dan yang roboh itu bagian temboknya di lantai 2," ujarnya melalui pesan singkatnya pada wartawan, Kamis (9/6/2016).
Menurutnya, tembok yang roboh berukuran 3x2 dari bangunan masjid dan memiliki ketebalan 20 cm. Tembok tersebut menimpa kaki korban yang sempat menghindar. Akibatnya, bagian kaki kiri korban pun mengalami patah tulang.
"Tak ada korban lainnya, hanya satu. Korban sudah dibawa ke tempat patah tulang Haji Naim untuk diobati patah tulang kakinya itu," tutupnya.
Korban mengalami patah tulang kaki kiri dan dilarikan ke tukang urut Haji Naim, Cilandak, Jaksel.
Kasubbag Humas Polres Jaksel Kompol Purwanta mengatakan, peristiwa itu terjadi saat korban yang tinggal tak jauh dengan Masjid Sa'adatussholihin hendak melaksanakan salat Isya diteruskan dengan salat tarawih.
Saat itu, korban berjalan di samping masjid menuju pintu depan masjid. "Kejadiannya semalam, saat adzan Isya selesai dikumandangkan. Itu kan masjid sedang direnovasi. Dan yang roboh itu bagian temboknya di lantai 2," ujarnya melalui pesan singkatnya pada wartawan, Kamis (9/6/2016).
Menurutnya, tembok yang roboh berukuran 3x2 dari bangunan masjid dan memiliki ketebalan 20 cm. Tembok tersebut menimpa kaki korban yang sempat menghindar. Akibatnya, bagian kaki kiri korban pun mengalami patah tulang.
"Tak ada korban lainnya, hanya satu. Korban sudah dibawa ke tempat patah tulang Haji Naim untuk diobati patah tulang kakinya itu," tutupnya.
(ysw)