Perbuatannya Tergolong Sadis, Tiga Pembunuh Enno Akan Diperiksa Kejiwaannya
A
A
A
JAKARTA - Polisi akan memeriksa kondisi kejiwaan tiga pembunuh Enno Parihah (18) untuk mengetahui apakah tiga tersangka itu melakukan pemerkosaan dan pembunuhan secara sadar. Pemeriksaan kejiawaan ketiga pelaku akan dilakukan oleh psikiater.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Awi Setiyono mengatakan, penyidik Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya sudah berkirim surat dengan Biro Sumber Daya Manusia Polda Metro Jaya untuk mendatangkan ahli psikiater guna memeriksa tiga pembunuh Enno.
"Psikiater itu untuk memeriksa kejiwaan para tersangka apakah melakukan perbuatannya itu secara sadar ataukah tidak," ujarnya pada wartawan, Senin (23/5/2016).
Menurutnya, pemeriksaan pun nantinya juga akan difokuskan pada tersangka yang usianya masih di bawah umur. Polisi pun sejatinya ingin sesegera mungkin melakukan pemeriksaannya itu agar berkasnya bisa dikebut dan dilimpahkan ke kejaksaan.
"Kalai Biro SDM PMJ kirim (psikiater) hari ini yah segera ditindak lanjuti. Fokus kami memang segera menyelesaikan berkas ini agar tuntas. Tapi, sampai saat ini kami pun masih tunggu kabar juga," tutupnya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Awi Setiyono mengatakan, penyidik Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya sudah berkirim surat dengan Biro Sumber Daya Manusia Polda Metro Jaya untuk mendatangkan ahli psikiater guna memeriksa tiga pembunuh Enno.
"Psikiater itu untuk memeriksa kejiwaan para tersangka apakah melakukan perbuatannya itu secara sadar ataukah tidak," ujarnya pada wartawan, Senin (23/5/2016).
Menurutnya, pemeriksaan pun nantinya juga akan difokuskan pada tersangka yang usianya masih di bawah umur. Polisi pun sejatinya ingin sesegera mungkin melakukan pemeriksaannya itu agar berkasnya bisa dikebut dan dilimpahkan ke kejaksaan.
"Kalai Biro SDM PMJ kirim (psikiater) hari ini yah segera ditindak lanjuti. Fokus kami memang segera menyelesaikan berkas ini agar tuntas. Tapi, sampai saat ini kami pun masih tunggu kabar juga," tutupnya.
(ysw)