Polisi Dalami Dugaan Kelalaian di RSAL Mintoharjo

Selasa, 15 Maret 2016 - 14:08 WIB
Polisi Dalami Dugaan Kelalaian di RSAL Mintoharjo
Polisi Dalami Dugaan Kelalaian di RSAL Mintoharjo
A A A
JAKARTA - Polisi tengah mendalami kasus kebakaran di RSAL Mintoharjo, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat yang menewaskan mantan Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Abubakar Nataprawira. Korban tewas lantaran terjebak di ruangan yang memiliki tekanan tinggi.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian mengatakan, apabila ruangan itu terbuka, ruangan lain akan berdampak. Karena, udara normal akan terjadi kompresi dan dekompresi.

"Jadi korban terjebak. Labfor sedang periksa, apakah ada faktor dari konslet atau faktor ada barang yang dibawa, yang berpotensi membuat ledakan tinggi, seperti korek api gas," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (15/3/2016).

Menurut Tito, akibat tekanan tinggi itu, korban mengalami luka bakar hingga hampir 100%. Dia pun tak melarang, apabila pihak korban menuntut RSAL Mintoharjo lantaran itu hak korban.

Namun begitu, polisi enggan berspekulasi tentang adanya kelalaian dalam insiden tersebut sebelum adanya hasil dari Labfor Mabes Polri. (Baca: Polisi Periksa 11 Saksi Terkait Kebakaran di RSAL Mintoharjo)

"Soal kelalaian pengecekan bisa saja terjadi. Bisa juga yang lalai korban. Jadi, ini bisa jadi lalai bisa jadi kecelakaan, saya sekali lagi belum berani ambil kesimpulan, jangan saya digiring harus ambil kesimpulan, labfor sedang bekerja dahulu, baru silakan mereka berikan penjelasan," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9574 seconds (0.1#10.140)