Kebakaran di RSAL Mintohardjo Diduga karena Korsleting Listrik

Senin, 14 Maret 2016 - 17:38 WIB
Kebakaran di RSAL Mintohardjo Diduga karena Korsleting Listrik
Kebakaran di RSAL Mintohardjo Diduga karena Korsleting Listrik
A A A
JAKARTA - Kepala Dinas TNI AL Laksamana Pertama M. Zainudin membenarkan insiden kebakaran di RS AL Mintohardjo yang menyebabkan empat orang tewas. Diduga, kebakaran tersebut terjadi karena adanya hubungan arus pendek listrik.

"Kebakaran, bukan ledakan. Itu kejadian dalam tabung chamber. Untuk pengobatan kesehatan, jadi diisi empat orang, adanya asap tebal dari dalam, akhirnya menimbulkan api. Kemungkinan asal asap karena korsleting," ujarnya, melalui pesan singkatnya, Senin (14/3/2016). (Baca: RSAL Mintohardjo Terbakar, Eks Kadiv Humas Polri Tewas)

Menurut Zainudin, hingga kini petugas masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Bahkan, Pomal juga sudah meminta bantuan Puslabfor Mabes Polri untuk memastikan penyebab kebakaran tersebut.

"Korban jiwa empat tamu semua, yang meninggal empat identitasnya sipil semua," ujarnya.

PILIHAN:

Pengamat Ingatkan Partai Politik Tak Ladeni "Permainan" Ahok
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6579 seconds (0.1#10.140)