Malam Tahun Baru, Pengunjung TMII Bawa Rantang

Jum'at, 01 Januari 2016 - 02:52 WIB
Malam Tahun Baru, Pengunjung TMII Bawa Rantang
Malam Tahun Baru, Pengunjung TMII Bawa Rantang
A A A
JAKARTA - Dalam menyambut pergantian tahun, beragam cara dilakukan masyarakat Jakarta. Ada warga yang memilih tinggal di rumah dan berkumpul dengan keluarga, bahkan ada juga yang merayakannya di objek wisata seperti ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Bahkan, masyarakat yang berkunjung ke TMII juga sudah mempersiapkan segalanya untuk tetap bisa berkumpul dengan keluarga. Seperti yang dilakukan Romlah (56), warga Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Romlah sengaja datang bersama cucunya membawa perbekalan agar menghemat uang.

"Ya nih bawa bekel di rantang biar murah, cucu-cucu pada enggak jajan. Tiker juga bisa buat tiduran begini," kata Romlah sambil tiduran santai di lapangan plaza Tugu Api Pancasila TMII, Kamis 31 Desember 2015.

Selain tiduran, aktivitas para pengunjung di TMII juga bermain kembang api, dan berlarian.

Pantauan Sindonews, ribuan pengunjung terus memadati Taman Mini. Di Plaza Tugu Api Pancasila, warga berkumpulbdan tiduran dengan menggunakan tikar sambil kumpul dengan keluarga masing-masing.

PILIHAN:

Sukses Bobol Pabrik, Komplotan Remaja Ini Gelar Pesta Seks
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6132 seconds (0.1#10.140)