Rampas Tas Karyawati, 3 Pelajar Diringkus Polisi
A
A
A
JAKARTA - Seorang karyawati swasta, Inayah Desita (21), menjadi korban penjambretan tiga orang pelajar di Cakung, Jakarta Timur pada Kamis 17 Desember 2015.
Kasubag Humas Polres Jakarta Timur Kompol Husaima mengatakan, sekira pukul 17.00 WIB, korban pulang kerja dan berjalan kaki seorang diri sambil membawa tas. Dari arah belakang muncul tiga orang pelajar berboncengan dengan menggunakan motor.
"Setelah dipepet, pelaku langsung merampas tas korban. Korban melakukan perlawanan dengan menarik tas ransel milik pelaku yang dibonceng sehingga tas pelaku terjatuh sambil korban berteriak maling," jelas Husaima di Jakarta, Sabtu (19/12/2015).
Husaima melanjutkan, mendengar teriakan Inayah, warga sekitar termasuk para ojek pangkalan langsung mendatangi dan mencoba mengejar pelaku. Namun pelaku melarikan diri dengan motornya.
Kemudian, Inayah langsung melaporkan kejadian itu kepada Polsek Cakung dan menyerahkan tas pelaku yang berhasil ditarik korban.
"Petugas melakukan pemeriksaan terhadap tas ransel pelaku dan ditemukan seragam sekolah, celurit dan buku-buku serta raport milik pelaku," tambahnya.
Berdasarkan data tersebut, petugas Buser Polsek Cakung melakukan pengejaran dan Jumat 18 Desember 2015 sekitar pukul 07.00 WIB, petugas berhasil menangkap pelaku Ariyo Sandhi Pratama (16), di sekolahnya.
"Satu orang temannya tersangka juga sudah ditangkap. Dia itu yang dititipi barang milik korban untuk dijual. Sedangkan untuk pelaku yang membonceng Aryo masih dalam pengejaran," kata Husaima.
Dari tangan tersangka, petugas menyita satu buah hanphone merek Samsung, sebuah tas berisi baju-baju dan sebilah celurit. Saat ini pelaku dan barang bukti ada di Polsek Cakung, Jakarta Timur.
PILIHAN:
Hari Ini Metro Mini Stop Beroperasi
Kasubag Humas Polres Jakarta Timur Kompol Husaima mengatakan, sekira pukul 17.00 WIB, korban pulang kerja dan berjalan kaki seorang diri sambil membawa tas. Dari arah belakang muncul tiga orang pelajar berboncengan dengan menggunakan motor.
"Setelah dipepet, pelaku langsung merampas tas korban. Korban melakukan perlawanan dengan menarik tas ransel milik pelaku yang dibonceng sehingga tas pelaku terjatuh sambil korban berteriak maling," jelas Husaima di Jakarta, Sabtu (19/12/2015).
Husaima melanjutkan, mendengar teriakan Inayah, warga sekitar termasuk para ojek pangkalan langsung mendatangi dan mencoba mengejar pelaku. Namun pelaku melarikan diri dengan motornya.
Kemudian, Inayah langsung melaporkan kejadian itu kepada Polsek Cakung dan menyerahkan tas pelaku yang berhasil ditarik korban.
"Petugas melakukan pemeriksaan terhadap tas ransel pelaku dan ditemukan seragam sekolah, celurit dan buku-buku serta raport milik pelaku," tambahnya.
Berdasarkan data tersebut, petugas Buser Polsek Cakung melakukan pengejaran dan Jumat 18 Desember 2015 sekitar pukul 07.00 WIB, petugas berhasil menangkap pelaku Ariyo Sandhi Pratama (16), di sekolahnya.
"Satu orang temannya tersangka juga sudah ditangkap. Dia itu yang dititipi barang milik korban untuk dijual. Sedangkan untuk pelaku yang membonceng Aryo masih dalam pengejaran," kata Husaima.
Dari tangan tersangka, petugas menyita satu buah hanphone merek Samsung, sebuah tas berisi baju-baju dan sebilah celurit. Saat ini pelaku dan barang bukti ada di Polsek Cakung, Jakarta Timur.
PILIHAN:
Hari Ini Metro Mini Stop Beroperasi
(mhd)