Nyanyian Ahok di BPK akan Diserahkan ke KPK
A
A
A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku dimintai keterangan oleh 12 orang dari tim investigasi auditor BPK-RI. Ahok mengaku lupa berapa pertanayaan yang diajukan ke dirinya, yang pasti ada delapan halaman.
"Saya dimintai keterangan oleh auditor BPK pusat yang sangat profesional," ujar Ahok di Gedung BPK-RI, Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Senin (23/11/2015).
Ahok mengaku tidak tahu ditanyai berapa banyak pertanyaan namun dirinya memastikan setidaknya ada 8 halaman pertanyaan. "Aduh aku lupa berapa pertanyaan tapi ada 8 halaman kayanya," lanjutnya.
Ahok mengaku hasil pemeriksaan bersifat rahasia. Menurut Ahok nantinya hasil ini akan digabungkan dengan pemeriksaan dari data lainnya. (Baca: BPK Panggil Ahok Terkait Pembelian Lahan Sumber Waras)
Hasil hari ini rencananya akan dibawa ke penegak hukum dalam hal ini KPK dalam bentuk hasil apakah ada kerugian dan siapa yang akan terlibat.
"Nanti KPK yang berhak memanggil siapa dan menetapkan tersangka siapa yang saksi semua itu ya KPK wewenangnya," tukasnya.
Ahok bercerita dirinya tidak ditemani oleh siapapun baik staf maupun pejabat DKI. Diruang besar itu menurut Ahok hanya ada dua orang yang menjadi notulen, dua auditor menjadi penanya dan ada dua video kamera untuk merekam jalannya pemeriksaan.
PILIHAN:
ABG Tangerang Diperkosa Montir di Taman Royal
Resahkan Pedagang Kue Subuh, 7 Preman Senen Ditangkap
"Saya dimintai keterangan oleh auditor BPK pusat yang sangat profesional," ujar Ahok di Gedung BPK-RI, Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Senin (23/11/2015).
Ahok mengaku tidak tahu ditanyai berapa banyak pertanyaan namun dirinya memastikan setidaknya ada 8 halaman pertanyaan. "Aduh aku lupa berapa pertanyaan tapi ada 8 halaman kayanya," lanjutnya.
Ahok mengaku hasil pemeriksaan bersifat rahasia. Menurut Ahok nantinya hasil ini akan digabungkan dengan pemeriksaan dari data lainnya. (Baca: BPK Panggil Ahok Terkait Pembelian Lahan Sumber Waras)
Hasil hari ini rencananya akan dibawa ke penegak hukum dalam hal ini KPK dalam bentuk hasil apakah ada kerugian dan siapa yang akan terlibat.
"Nanti KPK yang berhak memanggil siapa dan menetapkan tersangka siapa yang saksi semua itu ya KPK wewenangnya," tukasnya.
Ahok bercerita dirinya tidak ditemani oleh siapapun baik staf maupun pejabat DKI. Diruang besar itu menurut Ahok hanya ada dua orang yang menjadi notulen, dua auditor menjadi penanya dan ada dua video kamera untuk merekam jalannya pemeriksaan.
PILIHAN:
ABG Tangerang Diperkosa Montir di Taman Royal
Resahkan Pedagang Kue Subuh, 7 Preman Senen Ditangkap
(ysw)