Lift Mati, PNS Buncit Berjuang Keras Lewati Tangga Darurat

Senin, 12 Oktober 2015 - 14:09 WIB
Lift Mati, PNS Buncit Berjuang Keras Lewati Tangga Darurat
Lift Mati, PNS Buncit Berjuang Keras Lewati Tangga Darurat
A A A
JAKARTA - Para pegawai negeri sipil (PNS) dilingkungan DKI Jakarta hingga saat ini masih terus menunggu lift di Blok H Balai Kota DKI Jakarta menyala. Namun ada sebagian PNS yang tidak sabar memilih menggunakan tangga darurat untuk turun.

Salah satu pegawai negeri sipil (PNS) DKI Jakarta tampak sendirian saat disambangi oleh wartawan tampak tengah mengatur napasnya.

"Iya dari lantai 15 turun tahu ada kejadian begini," ujar PNS yang enggan disebutkan namanya itu didekat pintu darurat Blok H Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (12/10/2015). (Baca: Gardu Panel PLN Blok H Balai Kota DKI Korsleting)

Salah satu pegawai dari badan kesatuan bangsa dan politik (Bakesbangpol) provinsi DKI Jakarta itu mengaku sedang berada di lantai 15 pukul 13.00 WIB. Dirinya mengaku tengah rapat hingga rapat itu dihentikan karena adanya kejadian tersebut.

"Iya lagi ada yang rapat, ada juga yang baru selesai istirahat, kan kejadiannya lagi pas istirahat siang," tuturnya.

Pria dengan perawakan tubuh yang tambun di bagian perut itu mengaku meski harus mengatur napasnya dirinya masih cukup tenang karena tunjangan kinerja daerah (TKD) dirinya dan teman-temannya sudah cair.

"Enggak apa-apa deh ngos-ngosan yang penting TKD cair," ujarnya sambil tertawa bahagia.

Sementara itu hingga kini, para petugas PLN masih terus mencari apa yang menjadi penyebab. Belum ada keterangan resmi dari pihak PLN.

PILIHAN:

Ini Penampakan Arwah Eneng

Minta Tolong, Arwah Eneng Datangi Polisi
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6496 seconds (0.1#10.140)