Ahok Tampik Pasar Inpres Tanah Abang Sengaja Dibakar

Senin, 12 Oktober 2015 - 11:50 WIB
Ahok Tampik Pasar Inpres...
Ahok Tampik Pasar Inpres Tanah Abang Sengaja Dibakar
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menampik kebakaran yang terjadi di Pasar Inpres Kebon Melati di Jalan Sabeni, Tanah Abang sengaja dibakar untuk membangun rumah susun (rusun).

"Enggak, gila apa, masak sengaja dibakar," tegas Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (12/10/2015). Namun Ahok mengaku di pasar tersebut akan dibangun rusun terpadu. Pasalnya nantinya akan memudahkan warga untuk langsung memenuhi kebutuhan mereka.

"Memang sudah kita rencanakan dan desain di atas pasar itu ada rusun terpadu. Pengalaman kita kalau pasar tradisional dibikin empat lantai, maka lantai tiga dan empat itu sepi karena orang naiknya malas," ujarnya.

Ahok menuturkan, untuk relokasi para pedagang korban kebakarn diserahkan sepenuhnya kepada Kepala Pasar. "Tanya sama kepala pasar. Paling di sekitar situ juga direlokasinya," ujarnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5870 seconds (0.1#10.140)