Polisi Masih Selidiki Penyebab Kebakaran di Kebon Manggis

Kamis, 03 September 2015 - 13:50 WIB
Polisi Masih Selidiki...
Polisi Masih Selidiki Penyebab Kebakaran di Kebon Manggis
A A A
JAKARTA - Kapolres Jakarta Timur, Kombes Umar Faroq mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran di Kebon Manggis, Matraman, Jakarta Timur pada Rabu 2 September 2015.

"Dugaan karena ada anak yang menyalakan kompor gas dan terjadi kebakaran," kata Umar kepada wartawan, Kamis (3/9/2015). (Baca: Kebakaran di Matraman Diakibatkan Ulah Anak-anak)

Umar menambahkan, jika ditemukan adanya unsur kelalaian dari kebakaran itu bisa dikenakan Pasal 188 KUHP dengan ancaman paling lama lima tahun.

"Kalau anak itu dibawah 18 tahun berarti orangtuanya yang bertanggungjawab. Ini masih diselidiki, apakah itu benar dari kompor, listrik atau yang lain. Kami akan terus menyelidiki penyebab," tutupnya.

Sebelumnya diberitakan kebakaran terjadi di Jalan Slamet Riyadi 3 Kebon Manggis, Matraman, Jakarta Timur pada Rabu 2 September 2015 sekitar pukul 15.00 WIB. Akibat kebakaran tersebut 30 rumah semi permanen ludes terbakar.

PILIHAN:


Sebelum Dibunuh, Mayat Dalam Karung Diduga Diperkosa

Ini Artis yang Akan Dihadirkan Dipersidangan Obie
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1676 seconds (0.1#10.140)