Naik Bajaj dari Monas Gratis

Senin, 17 Agustus 2015 - 01:54 WIB
Naik Bajaj dari Monas...
Naik Bajaj dari Monas Gratis
A A A
JAKARTA - Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan sejak 15 Agustus lalu, Perusahaan Gas Negara (PGN) memiliki program naik bajaj gratis dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang ke- 70.

Bajaj gratis tersebut, kata dia, hanya berlaku untuk asal perjalanan Bajaj Biru dari Monas tempat di mana lokasi Mobile Refueling Unit (MRU) PGN tersedia.

"Program itu berjalan dari Sabtu 15 Agustus hingga Senin 17 Agustus. Cuma yang naik dari Monas yang gratis," kata Andri Yansyah saat dihubungi, Minggu (16/8/2015) .

Andri menjelaskan, sesuai informasi yang diterima dari PGN, mereka pengguna bajaj yang naik dari Monas akan dilayani kemanapun tujuannya, meski ke ujung perbatasan Bekasi, Bogor, Depok, dan Tanggerang.

Kendati demikian, lanjut Andri, hanya bajaj saja yang beroperasi gratis. Sementara angkutan lainnya berjalan normal, termasuk TransJakarta. "Tidak ada program gratis selain bajaj. Terkecuali ulang tahun Jakarta," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua organisasi Angkutan Darat (Organda), Sharuhan Sinungan mengaku sudah mendengar adanya program gratis khususnya Bajaj Berbahan Gas (BBG) berkelir biru.

Namun, dia belum mengetahui bagaimana teknik operasionalnya lantaran PGN tidak memberitahu secara resmi kepada Organda. "Iya dan cuma bajaj yang gratis katanya. Saya juga tahu dari teman-teman," tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0785 seconds (0.1#10.140)