Kebakaran di Kebon Kacang Diduga Akibat Korsleting

Selasa, 07 Juli 2015 - 17:04 WIB
Kebakaran di Kebon Kacang...
Kebakaran di Kebon Kacang Diduga Akibat Korsleting
A A A
JAKARTA - Peristiwa kebakaran yang terjadi di Kebon Kacang 2, Tanah Abang, Jakpus pada Selasa (7/7/2015) siang diduga akibat korsleting listrik.

Dalam peristiwa tersebut, 22 mobil pemadam dikerahkan untuk menjinakan api yang berkobar di pemukiman padat penduduk itu. (Baca: Kebon Kacang Terbakar, 22 Mobil Pemadam Dikerahkan)

AKBP Herry Sulistiadi, Kapolsek Metro Tanah Abang, menuturkan peristiwa tersebut telah menghanguskan tujuh rumah semi permanen.

"Ada sekitar tujuh rumah yang terbakar," kata Herry kepada wartawan, Selasa (7/7/2015).

Harry menjelaskan penyebab kebakaran diduga berasal dari hubungan pendek arus listrik yang berasal dari rumah indekos milik Arifin.

"Dugaan sementara dari listrik, dan diduga awalnya api dari rumah Arifin. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini," tutupnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0973 seconds (0.1#10.140)