Sidak, Kadishub DKI Ditinggal Tidur Penjaga Loket Bus

Senin, 06 Juli 2015 - 14:34 WIB
Sidak, Kadishub DKI...
Sidak, Kadishub DKI Ditinggal Tidur Penjaga Loket Bus
A A A
JAKARTA - Belum genap seminggu, Kadishub DKI Jakarta Andri Yansyah langsung melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur untuk mengecek angkutan mudik lebaran.

Didampingi Kepala Terminal Kampung Rambutan, Laudin Situmorang, Andri berkeliling di dalam terminal. Belum jauh melangkah, dirinya mendapati seorang petugas loket tiket bus sedang tertidur pulas.

Andri berusaha membangunkannya, namun dirinya kesal karena petugas tersebut masih tertidur pulas. "Ini kok ada yang tidur. Gimana masyarakat mau dilayani," kata Andri Yansyah, di Terminal Rambutan, Jakarta Timur, Senin (6/7/2015).

Tampak wajah Andri kesal sambil berlalu meninggalkan loket dan berpesan kepada Kepala Terminal Kampung Rambutan agar hal tersebut jangan sampai terulang kembali.

Setelah itu, Andri menanyakan kepada seorang penumpang yang hendak mudik ke kampung halamannya.

"Mau mudik ke mana bu?," tanya Andri ke penumpang itu.

"Tegal, Pak," jawab wanita yang nampak tengah hamil itu.

"Sesuai ya (tarif busnya), ya sudah bu hati-hati di jalan," ujarnya.

Masalah kebersihan terminal pun tak luput dikomentarinya, lantai ruang tunggu di terminal luar kota itu nampak jorok. Dia meminta sampah plastik, kemasan minuman kemasan dan lantai yang kotor, tidak lagi terlihat.

"Sejam sekali sapu, pokoknya harus bersih biar calon penumpang merasa nyaman," ujarnya kepada kepala terminal.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1488 seconds (0.1#10.140)