Rekonstruksi Pembunuhan Jopi, Jalan Kemang Macet Parah

Kamis, 11 Juni 2015 - 15:05 WIB
Rekonstruksi Pembunuhan...
Rekonstruksi Pembunuhan Jopi, Jalan Kemang Macet Parah
A A A
JAKARTA - Rekonstruksi kasus penusukan Jopi Peranginangin membuat arus lalu lintas di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan menjadi macet. Pengguna jalan yang ingin melintasi jalan itu pun diminta untuk mengambil rute alternatif.

Berdasarkan pantauan, arus lalu lintas di Jalan Kemang Raya tampak macet parah. Kemacetan terjadi sejak dari lampu merah Ampera, dekat PN Jaksel, Jalan Kemang Selatan, dan Jalan Kemang Raya.

Kemacetan terjadi akibat maraknya warga yang berjejeran di pinggiran jalan dan mobil-mobil POM AL yang juga terparkir di pinggiran jalan, depan Venue Kemang. Kendaraan yang ingin melintas pun menjadi terganggu.

Meskipun Polisi Militer Pomal dan Polantas tamoak tengah mengurai kemacetan, arus lalu lintas pun masih tampak macet hingga 600 meteran di Jalan Ampera Raya, Jalan Kemang Selatan sampai ke Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan.

"Kami himbau pada pengendara motor untuk mengambil rute jalan alternatif lain untuk menghindari kepadatan di sini," kata seorang polantas di lokasi.

PILIHAN:

POM AL Punya Calon Tersangka Pembunuh Jopi

22 Pengacara Kawal Kasus Pembunuhan Jopi
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4725 seconds (0.1#10.140)