Sudah Bosan Marah-marah, Ahok: Pulpen Saya Lebih Tajam
A
A
A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku sudah bosan memarahi pegawainya. Ahok saat ini lebih memilih mencopot jabatan anak buahnya yang dinilai melanggar atau tak becus kerja.
"Kalau orang itu marah atau dijewer harapannya mau berubah. Kalau sekarang saya stop marah-marah, sekarang pecat-pecatin saja," ujar Ahok di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (12/5/2015).
Ahok mengatakan, pemecatan ini karena banyak PNS yang tidak bekerja dengan baik dan membuatnya naik darah. Bahkan tidak jarang hingga menggebrak meja. Banyak PNS yang mengatakan iya namun tidak dikerjakan.
"Ngapain marah-marah lagi. Mungkin akan banyak sekali pemecatan orang di DKI. Pulpen saya sekarang lebih tajam," ujar Ahok.
"Kalau orang itu marah atau dijewer harapannya mau berubah. Kalau sekarang saya stop marah-marah, sekarang pecat-pecatin saja," ujar Ahok di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (12/5/2015).
Ahok mengatakan, pemecatan ini karena banyak PNS yang tidak bekerja dengan baik dan membuatnya naik darah. Bahkan tidak jarang hingga menggebrak meja. Banyak PNS yang mengatakan iya namun tidak dikerjakan.
"Ngapain marah-marah lagi. Mungkin akan banyak sekali pemecatan orang di DKI. Pulpen saya sekarang lebih tajam," ujar Ahok.
(whb)