Ini Alasan Haji Lulung Mangkir Panggilan Bareskrim

Senin, 27 April 2015 - 15:59 WIB
Ini Alasan Haji Lulung Mangkir Panggilan Bareskrim
Ini Alasan Haji Lulung Mangkir Panggilan Bareskrim
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham 'Lulung' Lunggana angkat bicara terkait alasannya mangkir atas pemanggilan Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) sebagai saksi.

"Begini-begini, hari Jumat saya baru terima surat panggilan (dari Bareskrim). Tapi saya ada agenda yang sudah saya janji dari satu bulan yang lalu untuk hadir di DPW PPP Manado, Sulawesi Utara," ujar Lulung kepada Sindonews, Senin (27/4/2015).

Lulung mengaku dirinya tidak mengabaikan surat dari Bareskrim tersebut. Lulung mengirimkan surat kepada Bareskrim mengenai alasan dirinya tidak bisa menghadiri pemanggilan Bareskrim.

"Jadi saya sudah bersurat ke Bapak Bareskrim itu, dan saya bilang kalau ada surat pemanggilan saya pasti datang. Saya kan warga negara patuh hukum," ujar Lulung.

Lulung juga menyayangkan komentar di media sosial bahwa seakan-akan dirinya melarikan diri. "Enggak bener tuh masa gue (Lulung) dibilang melarikan diri. Enggak begitulah," tutupnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7202 seconds (0.1#10.140)