Ini Kesan Pertama Anggota DPRD DKI dengan Djarot

Jum'at, 19 Desember 2014 - 14:32 WIB
Ini Kesan Pertama Anggota DPRD DKI dengan Djarot
Ini Kesan Pertama Anggota DPRD DKI dengan Djarot
A A A
JAKARTA - Anggota DPRD DKI Jakarta menyambut baik kunjungan Wagub DKI Djarot Saiful Hidayat ke Gedung DPRD DKI Jakarta.

Beberapa anggota menilai kalau Djarot bisa menjadi penengah dari panasnya hubungan eksekutif dan legislatif.

‪"Beliau orangnya santun, komunikatif, bersahaja, beda lah sama gubernurnya (Ahok)," ujar Wakil Ketua DPRD DKI dari Partai PKS, Triwisaksana di Gedung DPRD DKI, Jumat (19/12/2014).

Sani menjelaskan pertemuan anggota DPRD degnan Djarot hanya sekedar silahturahmi. Mengenai percepatan pengesahan RAPBD 2015 memang dibahas meski hanya sedikit.

‪"Tadi ada bahas sedikit soal percepatan pengesahan RAPBD. Tapi lebih ke silaturahmi. Mencairkan hubungan antara eksekutif dan legislatif," ujar Bendahara Koalisi Merah Putih Provinsi DKI Jakarta tersebut.

Senada dengan Sani, Ketua Fraksi Partai Golkar, Zainuddin memberi istilah bagi suami dari Happy Farida itu sebagai penyelamat bagi pembangunan di DKI'.‬

‪"Ini bagus Pak Wagub, beliau bisa jadi penyelamat bagi pembangunan DKI Jakarta. Beliau bersilaturahmi, bisa jadi penengah antara dewan dan pemprov," ucap pria yang biasa disapa Oding itu.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6671 seconds (0.1#10.140)