Radjak Hospital Gelar Donor Darah Serentak, dr. Handaria Ungkap Manfaatnya

Selasa, 14 Juni 2022 - 08:19 WIB
loading...
Radjak Hospital Gelar Donor Darah Serentak, dr. Handaria Ungkap Manfaatnya
Menyambut Hari Donor Darah Sedunia tanggal 14 Juni 2022 ini, Radjak Hospital bersama seluruh jaringan rumah sakitnya, mengundang masyarakat untuk berbagi melalui donor darah yang diselenggarakan pada hari Senin (13/6/2022) di masing-masing rumah sakit. Fo
A A A
JAKARTA - Secanggih apapun teknologi, tidak ada yang bisa menggantikan darah. Kebutuhan darah hanya dapat dipenuhi dari manusia ke manusia. Pernyataan Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) HM Jusuf Kalla pada peringatan Hari Donor Darah Sedunia tahun 2021 ini menunjukkan betapa penting dan vitalnya darah bagi kehidupan manusia. Maka, dibutuhkan kebersamaan secara teratur dan semangat saling membantu sesama manusia melalui donor darah.

Menyambut Hari Donor Darah Sedunia tanggal 14 Juni 2022 ini, Radjak Hospital bersama seluruh jaringan rumah sakitnya, mengundang masyarakat untuk berbagi melalui donor darah yang diselenggarakan pada hari Senin (13/6/2022) di masing-masing rumah sakit. Kegiatan sosial kemanusiaan berupa donor darah ini merupakan salah satu kegiatan CSR Radjak Hospital atau dikenal dengan nama Aksi Radjak Hospital yang didukung oleh 6 rumah sakit dalam bendera Radjak Hospital bekerja sama dengan PMI.

Keenam rumah sakit tersebut adalah Radjak Hospital Salemba, Radjak Hospital Cileungsi, Radjak Hospital Purwakarta, Radjak Hospital Cibitung, Radjak Hospital Cengkareng, dan RS Harapan Keluarga Jababeka Cikarang.

Bagi Manajemen Radjak Hospital, dengan mengadakan donor darah secara reguler, diharapkan masyarakat semakin tergerak untuk terlibat dalam berbagi kehidupan untuk sesama yang membutuhkan. PMI menjadi partner strategis untuk merealisasikan salah satu kegiatan CSR Radjak Hospital saat ini dan yang akan datang.



Dengan Aksi Radjak Hospital akan makin banyak sumbang sih nyata rumah sakit untuk masyarakat. Tidak terbatas pada donor darah, Aksi Radjak Hospital juga akan melakukan berbagai kegiatan CSR untuk memastikan lingkungan rumah sakit jaringan Radjak Hospital berkontribusi bagi kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Direktur Radjak Hospital Salemba, dr. Handaria Maulidasari mengajak dan berharap kepada masyarakat untuk dapat bergerak bersama menjadi pendonor darah. Selain dapat menyelamatkan sesama manusia yang sangat membutuhkan, donor darah secara rutin juga dapat bermanfaat bagi kesehatan diri. “Dengan donor darah secara rutin, dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan meningkatkan produksi sel darah merah,” kata dokter Handa.

Radjak Hospital Cileungsi yang menyelenggarakan donor darah di lantai satu mendapat respons positif dari masyarakat. Antusiasme ini menunjukkan bahwa aksi donor darah ini mendapat perhatian serius masyarakat. Dokter Mastika Talib, MARS, Direktur Radjak Hospital Cileungsi menyambut baik kegiatan ini. “Kami bersama PMI berkomitmen untuk bekerja sama menyelenggarakan aksi donor darah pada kesempatan berikutnya,” kata dokter Ika di tengah penyelenggaraan donor darah di Radjak Hospital Cileungsi.

Radjak Hospital Purwakarta yang sedang renovasi juga turut serta menggelar donor darah. Dalam kesempatan itu dokter M Andri Muttaqin, Direktur Radjak Hospital Purwakarta mendukung sepenuhnya gerakan kemanusiaan ini melalui donor darah. “Saya berharap, gerakan kemanusiaan donor darah ini dapat berlanjut secara regular tanpa jedasebagai bentuk komitmen kami mendukung PMI,” kata dokter Andri yang hadir di tengah Aksi Radjak Hospital di Radjak Hospital Purwakarta, Senin pagi (13/6).

Tidak ketinggalan, Radjak Hospital Cengkareng, meskipun belum beroperasi, namun penyelenggaraan kegiatan donor darahnya mendapat animo masyarakat yang cukup tinggi. Dokter Cecelia Febrista Linarta, MM, Direktur Radjak Hospital Cengkareng yang terlibat langsung mengatur kelancaran donor darah menyampaikan terima kasih kepada PMI dan partisipasi masyarakat dalam mensukseskan donor darah ini.

Kegiatan donor darah di lingkungan Radjak Hospital sudah merupakan kegiatan rutin, namun sempat tertunda selama masa pandemi Covid-19. Donor darah kali ini diselengggarakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan bagi petugas dari PMI, Radjak Hospital, maupun pendonor.

Radjak Hospital yang terus berbenah dalam meningkatkan fasilitas, sarana prasarana, dan kualitas pelayanan kesehatan, akan selalu mendukung gerakan kemanusiaan ini. Radjak Hospital berkomitmen mendukung program pemerintah, khususnya PMI untuk memenuhi persediaan darah nasional sebanyak dua persen dari jumlah penduduk.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1921 seconds (0.1#10.140)