Rupiah melemah tipis ke Rp9.811/USD

Kamis, 30 Mei 2013 - 16:25 WIB
Rupiah melemah tipis ke Rp9.811/USD
Rupiah melemah tipis ke Rp9.811/USD
A A A
Sindonews.com - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada hari keempat pekan ini melemah tipis dibanding hari kemarin seiring terkoreksinya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di lantai Bursa.

Posisi rupiah berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia (BI) pada penutupan perdagangan Kamis (30/5/2013) melemah 1 poin menjadi di Rp9.811 per USD dari hari sebelumnya yang berada di posisi Rp9.810 per USD.

Sementara data Bloomberg mencatat bahwa kurs rupiah sore ini terdepresiasi 3 poin dari Rp9.805 per USD pada Rabu (29/5/2013) menjadi Rp9.808 per USD.

Sedangkan berdasarkan data yahoofinance, mata uang domestik ditutup merosot 11 poin dari Rp9.810 per USD pada hari kemarin menjadi Rp9.821 per USD, dengan kisaran harian Rp9.805-9.893 per USD.

Head of Research & Analysis BNI, Nurul Eti Nurbaeti sebelumnya menuturkan bahwa gerak rupiah hari ini dipengaruhi tingginya permintaan dolar dari korporasi di dalam negeri, sehingga mendorong pelemahan terhadap mata uang lokal.

"Selain itu, dana asing yang masuk ke pasar keuangan domestik diperkirakan akan terbatas hingga mengurangi tenaga penguatan rupiah," kata dia dalam risetnya.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0579 seconds (0.1#10.140)